News Ticker
  • Menteri ATR/BPN Ajak Kepala Daerah Se-Jateng Kolaborasi Selesaikan Sertifikasi Tanah dan RDTR
  • Pertugas Satpol PP Tertibkan Lapak PKL di Sejumlah Lokasi di Blora
  • Pasca Banjir, Wakil Bupati Blora Pimpin Bersih-bersih Sejumlah Sungai di Cepu
  • Wakil Bupati Nurul Azizah Kukuhkan Pengurus KIPAN Bojonegoro
  • Dilaporkan Tenggelam, Pelajar asal Ngawi Ditemukan Meninggal di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro
  • 559 Jemaah Calon Haji di Blora Tahun 2025 Ikuti Manasik Haji
  • 194 Pelajar Antusias Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Blora
  • Usai Lebaran, Bupati Blora Minta OPD Kerja Cepat dan Tepat
  • Blora Ikuti Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi
  • Hari Terakhir Libur Lebaran 2025, Stasiun Bojonegoro Layani 2.308 Penumpang
  • Perjalanan Pemkab Blora Perjuangkan Jalan Cabak-Bleboh agar Bisa Dibangun dengan Inpres Jalan
  • Respons Cepat, Pemkab Blora Droping 20 Truk Grosok untuk Perbaiki Ruas Jalan Cabak-Bleboh
  • Bayi Laki-laki Tanpa Pakaian Ditemukan di Semak-semak di Blora
  • Diduga Epilepsi Kambuh, Seorang Nenek di Balen, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • Polres Blora Gagalkan Peredaran 100 Gram Sabu
  • Demo Mahasiswa Tolak Pengesahan UU TNI di Bojonegoro Diwarnai Kericuhan
  • Ratusan Mahasiswa di Bojonegoro Gelar Demo Tolak Pengesahan UU TNI
  • Tabrakan Motor di Padangan, Bojonegoro, Seorang Pemotor Warga Blora Meninggal Dunia
  • Motor Tabrak Truk Parkir di Pohwates, Bojonegoro, Pengendara Motor Meninggal di TKP
  • AMSI Jatim Kecam Tindak Kekerasan Aparat terhadap Wartawan saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • AJI Bojonegoro Kecam Pelaku Kekerasan Terhadap Jurnalis saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • Diduga Serangan Jantung, Petani di Sukosewu, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • 2 Peristiwa Kebakaran Terjadi di Sukosewu dan Kedungadem, Bojonegoro
  • Imbas Mobil Menemper KA Kertajaya Tambahan di Lamongan, 10 Perjalanan KA Terganggu
Blora Raih Juara 2 Program TNI Manunggal Bangga Kencana 2024

Blora Raih Juara 2 Program TNI Manunggal Bangga Kencana 2024

Blora - Kodim 0721 Blora bersama Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dalduk KB) Kabupaten Blora, kembali meraih prestasi di tingkat Jawa Tengah. Kali ini berhasil meraih Juara 2 Program TNI Manunggal Bangga Kencana 2024.
 
Kabar baik ini disampaikan langsung oleh Komandan Kodim 0721 Blora, Letkol Czi Yuli Hartanto, Selasa sore (08/10/2024).
 
 
Menurutnya, penghargaan juara kedua tersebut diserahkan dalam Malam Resepsi HUT ke-79 TNI dan HUT ke-74 Kodam IV Diponegoro, di Makodam, Semarang.
 
Pihaknya juga menyampaikan bahwa penyerahan penghargaan ini disaksikan langsung oleh Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakasad), Letjen TNI Tandyo Budi Revita, yang dulu juga pernah menjabat Panglima Kodam IV Diponegoro.
 
"Alhamdulillah tadi malam kami mewakili Blora menerima penganugerahan Program TNI Manunggal Bangga Kencana 2024, sebagai juara kedua atau pelaksana terbaik dua. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang terlibat. Prestasi ini berkat upaya, doa, dan dukungan total dari Pak Bupati dan jajarannya. Sehingga bisa membanggakan dan mengharumkan Kabupaten Blora di depan para unsur pejabat Kodam IV Diponegoro," ucap Dandim Yuli Hartanto.
 
 
 
 
Untuk diketahui, lomba program TNI Manunggal Bangga Kencana 2024 ini telah dilakukan penilaian lapangan di Kabupaten Blora pada 11 September 2024 lalu. Saat itu Kodim 0721 Blora menerima kunjungan Tim penilai verifikasi dan kunjungan lapangan penggerakan dan bakti sosial pelayanan KB TNI Manunggal Bangga Kencana Kesehatan tingkat provinsi Jawa Tengah tahun 2024 di Aula Makodim Blora Jalan Pemuda No 44 Blora.
 
Tim penilai verifikasi terdiri dari Pabandya Bakti Sterdam IV/Dip Letkol Inf Akhmad Alwi, Kapten Ckm Halim, Kabid perempuan dan anak, pengendalian penduduk dan KB provinsi Jawa Tengah Drs Yuli Arsianto MM Hayatun Nufus, BKKBN Jateng Agoes Poedjianto dan Nasri Yatiningsih.
 
Tidak hanya di Makodim. Penilaian juga dilakukan dengan peninjauan pelayanan kesehatan di Rumkitban Blora (dulu Detasemen Kesehatan TNI), dan pelayanan Posyandu Kelurahan Tegalgunung.
 
 
 
Mendengar prestasi ini, Bupati Arief Rohman yang kini sedang menjalani cuti kampanye Pilkada 2024 sejak 25 September 2024 ini pun merasa senang. Dan mengapresiasi hasil sinergi antara Kodim 0721 Blora dan Dinas Dalduk KB.
 
"Selamat untuk Pak Dandim dan jajarannya, beserta Dinas Dalduk KB. Alhamdulillah Blora bisa tampil sebagai juara kedua. Saya senang mendengarnya. Semoga sinergi Kodim dengan Pemkab kedepannya bisa terus ditingkatkan, yang muaranya untuk kebermanfaatan dan kesejahteraan masyarakat. Selamat HUT TNI ke 79 dan HUT Kodam IV Diponegoro ke 74. Semoga selalu sukses, semakin dekat dengan rakyat," ucap Arief Rohman. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Infotorial

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Bojonegoro - Pertamina EP Cepu (PEPC) melalui Program Biru Langit Jambaran Tiung Biru meluncurkan inisiatif agrosilvopastura yang mengintegrasikan pengelolaan kehutanan, ...

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Blora - Objek wisata Gua Terawang Ecopark, di Desa Kedungwungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah menjadi salah satu destinasi ...

1745057526.9877 at start, 1745057531.0886 at end, 4.1009600162506 sec elapsed