News Ticker
  • Usai Evaluasi Kemenkeu dan Mendagri, Bupati Bojonegoro Akan Evaluasi Menyeluruh OPD Soal Pengelolaan Anggaran
  • Pertamina Patra Niaga Masif Siagakan Layanan dan Kualitas BBM, Pastikan Penanganan Terukur
  • Bupati Wahono Tegaskan Gayatri adalah Langkah Awal Kemandirian Ekonomi Keluarga
  • Bengkel Mitra Pertamina di Bojonegoro Padat, Puluhan Kendaraan Ditangani Cepat
  • Kekosongan Kursi Kepala OPD Bertambah Setelah Pelantikan Sekda Baru
  • Gubernur Khofifah Ajak Warga Jatim Rawat Persatuan di Tengah Dinamika Global
  • SH Terate Cabang Bojonegoro Resmi Buka Program Latihan Pencak Silat Usia Dini
  • Offroad Bojonegoro 2025, dari Medan Lumpur Tumbuh Solidaritas dan Cinta Alam
  • Normatif Siap Rilis Album Terbaru 'Normatif II: Kejar Dunia 9-5'
  • IMM Gelar Tanwir 33 di Malang, Gelorakan Semangat Energi Kolektif Membangun Negeri
  • Tips Jika Motor Tiba-tiba Brebet, Jangan Panik dan Cek ke Bengkel
  • Gubernur Khofifah Canangkan 400 Patriot Integritas Muda Jawa Timur
  • Fenomena Motor Brebet di Jatim, Ini Kata Teknisi Resmi Honda
  • Kemudahan Teknologi Bikin Investasi Jadi Tren Kalangan Muda Indonesia Melek Finansial
  • Bupati Bojonegoro Lakukan Sidak di Kecamatan Baureno untuk Pastikan Program Tepat Sasaran
  • Pemkab Bojonegoro Berikan Insentif kepada Marbot, Modin Perempuan, dan Ta’mir Masjid
  • Komite Ekraf Bojonegoro Gelar Nobar FIlm Pendek Karya Sineas Lokal
  • Iksan Skuter Umumkan Raya Daendels Tour 2025, Perjalanan Musik Lintas Jawa
  • Edi Susanto Resmi Ditunjuk sebagai Sekda Bojonegoro, Pelantikan Dijadwalkan 31 Oktober
  • Tasyakuran Panen Raya, Bupati Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pengelolaan Lahan dan Air
  • Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat
  • Tabrakan Motor vs Pikap di Dander, Bojonegoro, 2 Pemotor Anak Meninggal Dunia
  • Bupati Wahono Tekankan Sinergi dan Profesionalisme Perangkat Desa
  • Pertamina Patra Niaga Tegaskan Komitmen Penanganan Cepat Laporan Konsumen BBM
Bojonegoro Bakal Gelar Festival Geopark 2025

Bojonegoro Bakal Gelar Festival Geopark 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) bakal menggelar Festival Geopark 2025.
 
Festival Geopark 2025 ini bakal digelar pada 26-29 Juni 2025, dan dipusatkan di kawasan Objek Wisata Khayangan Api di Desa Sendangharjo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro.
 
 
Selain itu, sejumlah event atau kegiatan juga akan digelar di lokasi wisata lainnya, seperti lokasi wisata Sumur Minyak Tua Teksas Wonocolo atau Geosite Wonocolo di Kecamatan Kedewanl; Geosite Negeri Atas Angin di Desa Deling, Kecamatan Sekar; Cultural Site Kampung Samin di Dusun Jipang, Desa Margomulyo, Kecamatan Margomulyo; Biosite Kebun Blimbing di Desa Ngringinrejo, Kecamatan Kalitidu; dan Geopark Talk yang akan digelar di Pusat Informasi Geologi Geopark Bojonegoro (PIGGBo) di Jalan Panglima Sudirman, Kota Bojonegoro.
 
Sebelumnya, pada 14-16 Juni 2025, juga telah dilaksanakan “Revalidasi Geopark Nasional Bojonegoro” oleh Tim Revalidasi Geopark Nasional, di 14 lokasi geopark yang tersebar di 16 kecamatan di Kabupaten Bojonegoro.
 
 

Flyer Festival Geopark Bojonegoro 2025. (Aset: Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bojonegoro)

 
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bojonegoro, Welly Fitrama menjelaskan bahwa Festival Geopark Bojonegoro ini pertama bertujuan untuk mendukung Bojonegoro mendapatkan pengakuan UNESCO Global Geopark (UGGp) tahun depan.
 
“Yang kedua Bojonegoro juga memiliki sesuatu geosite yang harapannya dapat menarik bagi orang-orang yang ingin meneliti atau mengkaji geosite atau geopark tersebut,” kata Welly Fitrama
 
Dengan adanya geopark itu. Lanjut Welly, akan menjadi daya tarik wisata yang ke depannya bisa menarik orang untuk datang ke Bojonegoro.
 
“Dengan adanya orang luar datang ke Bojonegoro otomatis semua akan terdampak, terutama UMKM, IKM, dan ekonomi kreatif (Ekraf),” tutur Wellyu Fitrama.
 
 
Welly menjelaskan bahwa sebelumnya Tim Revalidasi Geopark Nasional telah melakukan revalidasi di sejumlah geosite di Kabupaten Bojonegoro, karena sertifikat Geopark Nasional Bojonegoro telah habis di tahun 2025 ini.
 
“Untuk goals-nya tahun depan, tapi dimulai tahun ini. Yang kemarin ada revalidasi dari Tim Revalidasi Geopark Nasional,” tutur Welly.
 
Welly berharap dengan digelarnya Festival Geopark 2025 masyarakat baik di Kabupaten Bojonegoro maupun di luar Kabupaten Bojonegoro mengetahui potensi-potensi geopark di Bojonegoro ini.
 
“Selain itu diharapkan juga ikut mempromosikan. Selain itu ikut memiliki dan memelihara dengan gotong-royong sehingga bisa meningkatkan semua sektor yang ada di situ,” tutur Welly Fitrama.
 
 
 
Sebelumnya, Ketua Tim Asesor Geopark Nasional, Ir R Hanang Samodra MSi, di sela-sela melakukan revalidasi di Bojonegoro mengatakan bahwa kedatangan Tim Validasi Geopark Nasional (VGN) ke Bojonegoro adalah untuk melihat perkembangan Geopark Bojonegoro.
 
“Penilaian Tim Nasional hampir setara dengan penilaian UNESCO.” tutur Hanang Samodra.
 
Hanang Samodra mengungkapkan bahwa kegiatan revalidasi, ini bertujuan untuk menilai, apakah geopark Bojonegoro tetap memegang teguh kriteria dari sebuah esensi Geopark.
 
Menurutnya, penilaian berdasarkan dari hasil observasi di lapangan dan data yang didapat.
 
"Kita ke sini untuk urusan validasi nasional dan mungkin ada beberapa yang bisa menjadi nilai internasional. Hasilnya tentu akan berdampak positif dan mohon dukungannya dari semua pihak," ucap Hanang Samodra.
 
 
 
Untuk diketahui, Kabupaten Bojonegoro memiliki geopark unggulan, antara lain Geosite Peteoleum Wonocolo, Kayangan Api, Kedung Lantung dan Antiklin. Untuk unggulan Biosite antara lain Agrowisata Belimbing, Penangkaran Rusa Malo, dan hutan jati. Sedang untuk unggulan Cultural Site antara lain Kampung Samin, Wayang Thengul, Tari Thengul, dan Kesenian Tayub. (ads/red/imm)
 
 
Penulis: Tim Redaksi
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

"ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) bersama petani di jalur pipa Lapangan Banyu Urip, terus mengembangkan pertanian berkelanjutan dan aman. Hasil panen ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1762241415.6849 at start, 1762241416.4823 at end, 0.79744100570679 sec elapsed