News Ticker
  • Dilaporkan Tenggelam, Pelajar asal Ngawi Ditemukan Meninggal di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro
  • 559 Jemaah Calon Haji di Blora Tahun 2025 Ikuti Manasik Haji
  • 194 Pelajar Antusias Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Blora
  • Usai Lebaran, Bupati Blora Minta OPD Kerja Cepat dan Tepat
  • Blora Ikuti Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi
  • Hari Terakhir Libur Lebaran 2025, Stasiun Bojonegoro Layani 2.308 Penumpang
  • Perjalanan Pemkab Blora Perjuangkan Jalan Cabak-Bleboh agar Bisa Dibangun dengan Inpres Jalan
  • Respons Cepat, Pemkab Blora Droping 20 Truk Grosok untuk Perbaiki Ruas Jalan Cabak-Bleboh
  • Bayi Laki-laki Tanpa Pakaian Ditemukan di Semak-semak di Blora
  • Diduga Epilepsi Kambuh, Seorang Nenek di Balen, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • Polres Blora Gagalkan Peredaran 100 Gram Sabu
  • Demo Mahasiswa Tolak Pengesahan UU TNI di Bojonegoro Diwarnai Kericuhan
  • Ratusan Mahasiswa di Bojonegoro Gelar Demo Tolak Pengesahan UU TNI
  • Tabrakan Motor di Padangan, Bojonegoro, Seorang Pemotor Warga Blora Meninggal Dunia
  • Motor Tabrak Truk Parkir di Pohwates, Bojonegoro, Pengendara Motor Meninggal di TKP
  • AMSI Jatim Kecam Tindak Kekerasan Aparat terhadap Wartawan saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • AJI Bojonegoro Kecam Pelaku Kekerasan Terhadap Jurnalis saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • Diduga Serangan Jantung, Petani di Sukosewu, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • 2 Peristiwa Kebakaran Terjadi di Sukosewu dan Kedungadem, Bojonegoro
  • Imbas Mobil Menemper KA Kertajaya Tambahan di Lamongan, 10 Perjalanan KA Terganggu
  • 2 Unit Bangunan Toko di Pasar Desa Wotan, Sumberrejo, Bojonegoro Terbakar
  • Tabrakan Motor vs Motor di Kalitidu, Bojonegoro, 3 Orang Luka-luka, Satu Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
  • Tak Ada Pagar Pembatas, Pembakaran Gas di Desa Klepek, Bojonegoro Berpotensi Bahayakan Warga
  • Tak Kunjung Habis, Semburan Gas dari Sumur Bor di Desa Klepek, Bojonegoro Dibakar
Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kecamatan se-Kabupaten Blora Periode 2024-2029, Dilantik

Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kecamatan se-Kabupaten Blora Periode 2024-2029, Dilantik

Blora - Dewan Kehormatan dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan se-Kabupaten Blora periode 2024-2029 resmi dilantik. Selasa (16/07/2024).
 
Pelantikan dilaksanakan oleh Ketua PMI Blora, Sutikno Slamet, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora dan disaksikan oleh Bupati Blora H Arief Rohman, Dandim 0721 Blora Letkol Czi Yuli Hartanto yang juga Ketua Umum Bulan Dana PMI Blora Tahun 2024.  
 
 
Di kesempatan tersebut, Bupati Arief meminta PMI harus mempunyai strategi seiring dengan perkembangan maupun kemajuan teknologi yang mampu mengubah perilaku masyarakat.
 
“PMI harus mempunyai strategi dan mampu memunculkan inovasi baru sehingga mampu menghadapi tuntutan masyarakat, khususnya dalam bidang pelayanan,” tutur Bupati Arief Rohman.
 
 
 
 
Bupati Arief menyampaikan bahwa dirinya mengapresiasi langkah PMI dengan menggandeng unsur Forkopimcam dan Praja di jajaran pengurus PMI Kecamatan.
 
“Saya mengapresiasi langkah PMI dengan memasukkan Kapolsek dan Danramil serta Ketua Paguyuban Praja Samin Surosentiko Kecamatan, ke dalam jajaran dewan kehormatan,” kata Bupati.
 
Langkah tersebut, lanjut Bupati merupakan suatu terobosan dan langkah strategis yang dilakukan PMI dalam upaya meningkatkan kegiatan kepalangmerahan dan memelihara reputasi PMI sampai ke wilayah kecamatan.
 
Untuk itu pihaknya minta lebih digiatkan acara-acara kemanusiaan. Seperti penanganan bencana, kegiatan sosial kemanusiaan dan memberikan pelayanan darah. Juga pembinaan remaja melalui kegiatan PMR sekaligus peningkatan kualitas SDM relawan 
 
 
Dalam pelantikan tersebut sekaligus juga dilakukan pencanangan Bulan Dana PMI di mana Dandim Blora ditunjuk sebagai Ketua Umum Bulan Dana PMI Blora.
 
Dandim 0721 Blora, Letkol Czi Yuli Hartanto selaku Ketua Umum Bulan Dana PMI Blora mengatakan bahwa pihaknya dalam penyelenggaraan bulan dana PMI tahun ini ingin mengedukasi masyarakat.
 
“Yang juga ingin kita capai di bulan dana PMI adalah mengedukasi masyarakat untuk menumbuhkan jiwa kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama serta rasa kegotongroyongan,” kata Letkol Czi Yuli Hartanto. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Infotorial

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Bojonegoro - Pertamina EP Cepu (PEPC) melalui Program Biru Langit Jambaran Tiung Biru meluncurkan inisiatif agrosilvopastura yang mengintegrasikan pengelolaan kehutanan, ...

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Blora - Objek wisata Gua Terawang Ecopark, di Desa Kedungwungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah menjadi salah satu destinasi ...

1744983262.716 at start, 1744983263.2883 at end, 0.57225203514099 sec elapsed