News Ticker
  • RS Aisyiyah Bojonegoro Buka Layanan CT-Scan dan Foto Panoramic bagi Peserta JKN
  • Menteri Sosial Kunjungi SRMA 36 Bojonegoro, Dengar Kisah Haru Siswa
  • Warga Blora yang Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Ditemukan Meninggal
  • Pemerintah Bakal Gunakan DTSEN Sebagai Syarat untuk Penyaluran Bansos
  • Berkunjung ke Bojonegoro, Menteri Sosial Ajak Semua Pihak Dukung Sekolah Rakyat
  • Harga Emas Antam Rp 2.772.000 per Gram, Kembali Capai Harga Tertinggi
  • Bupati Resmikan Pusat Informasi Geologi Geopark Bojonegoro
  • Tantangan Bojonegoro Nasional Geopark Menuju UNESCO Global Geoparks
  • Bupati Setyo Wahono Resmikan Pusat Informasi Geologi Geopark Bojonegoro
  • Pemkab Bojonegoro Gelar Sarasehan Geopark, Matangkan Strategi Menuju Penilaian UNESCO
  • Anak Wajib Punya KIA, Begini Cara Mengurusnya
  • KAI Daop 8 Lakukan Rekayasa Perjalanan Jarak Jauh Imbas Normalisasi Pascabanjir
  • Fasilitasi Gaya Hidup Sehat Warga, Pemkab Bojonegoro Miliki 8 Gedung Olahraga
  • Hendak Buang Air di Sungai Bengawan Solo, Warga Kradenan, Blora Dilaporkan Tenggelam
  • Desa Kauman-Bojonegoro Raih Juara Lomba Desa Digital Tingkat Nasional
  • Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.703.000 Per Gram, Kembali Pecahkan Rekor Baru
  • Waspada Oknum Petugas Gadungan, PLN Bojonegoro Tegaskan Prosedur Layanan Hanya Melalui Kanal Resmi
  • Global Geoparks Network Association Kunjungi Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tim dari GGN Association Bakal Dampingi Geopark Bojonegoro Menuju UNESCO Global Geopark
  • Global Geoparks Network Association Lakukan Kunjungan di Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tersengat Listrik Saat Memancing, Seorang Anak di Kalitidu, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bus Tabrak Motor di Sumberrejo, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal
  • Jalan Raya Bojonegoro-Dander Dipenuhi Lumpur Proyek, Mengganggu Pengguna Jalan hingga Banyak yang Jatuh
  • Pemkab Bojonegoro Selesaikan 838 Unit Sanitasi Warga pada 2025
Hiburan Komplit Khas Karnaval SCTV Hadir di Blora

Hiburan Komplit Khas Karnaval SCTV Hadir di Blora

Blora- Sejumlah musisi terbaik tanah air dan artis sinetron memeriahkan Karnaval SCTV yang digelar selama dua hari di Lapangan Kridosono,Blora, Jawa Tengah Sabtu-Minggu (25-26/11/2023).

Setelah sukses mengguncang Tegal, Pangandaran, Sumedang, Lubuk Linggau, Cirebon, Purwokerto, dan Karawang beberapa bulan lalu, kali ini giliran Blora yang akan diramaikan “Karnaval SCTV."

Deretan musisi kenamaan tersebut di antaranya Kiesha Alvaro, Five Minutes, Stevan Pasaribu, Setia Band & Restu, Un1ty, The Virgin, Dadali, Tasya Rosmala, Trio Macan, Lala Widi, serta sederet bintang sinetron SCTV.

Di hari pertama, Sabtu 25 November 2023 artis yang menghibur masyarakat Blora dan sekitarnya di atas panggung Karnaval SCTV yaitu Five Minutes, Kiesha Alvaro, Trio Macan, Bintang Sinetron dan FTV SCTV (Mahdy Reza, Kevin Faulky, dan Natalie Zen).

Selanjutnya pada Minggu, 26 November 2023, masyarakat Blora kembali dihibur dengan penampilan grup band dari Lyla, Vagetoz, Tasya Rosmala, Lady Rara, Kiesha Alvaro.

Pada hari pertama gelaran, tepatnya hari Sabtu, 25 November 2023 LIVE sejak pukul 14.30 WIB, Five Minutes bersama Kiesha Alvaro dan Trio Macan serta Mahdy Reza, Kevin Faulky, dan Natalie Zen yang kerap mewarnai sejumlah sinetron dan FTV SCTV akan menghibur masyarakat Blora.

Keesokan harinya, "Karnaval SCTV" akan disiarkan secara LIVE sebanyak dua kali yakni Minggu, 26 November 2023 pukul 07.00 WIB dan 14.30 WIB. Unity, Dadali, Tasya Rosmala, The Virgin bersama bintang sinetron SCTV yakni Ciara Nadine, Fendy Chow serta Nabila Zavira akan menghibur warga Blora dan sekitarnya di panggung "Karnaval SCTV" Minggu pagi pukul 07.00 WIB.

Sementara di Minggu siang, "Karnaval SCTV" akan tayang LIVE mulai jam 14.30 WIB dengan penampilan dari Setia Band & Restu, Stevan Pasaribu, Lala Widi, serta bintang sinetron SCTV antara lain Emyrrazan, Flavio Zavira, serta Samudera Taylor.

Host ternama yakni Ruben Onsu, Ben Kasyafani, dan Natascha Germania akan memandu kemeriahan "Karnaval SCTV selama dua hari berturut-turut di Kota Mustika ini.

Tak hanya menonton hiburan, warga Blora dan sekitarnya juga mendapat kesempatan mengikuti berbagai aktivitas off air mulai dari senam massal, botram bareng, dance competition, lomba mewarnai untuk anak-anak TK dan SD, serta parade artis SCTV.

Tentu kegiatan ini memberikan kesempatan menarik, karena panitia acara menyediakan sejumlah hadiah menarik serta merchandise eksklusif dari SCTV.

Deputy Director Programming SCTV, Banardi Rachmad menjelaskan Program roadshow Karnaval SCTV ini merupakan tradisi kami untuk lebih dekat lagi dengan pemirsa SCTV diberbagai kota di Indonesia. Berbagai hiburan dan kegiatan kami hadirkan dengan melibatkan langsung musisi hingga bintang sinetron SCTV favorit pemirsa di Lapangan Kridosono selama dua hari berturut-turut.

"Kami berharap warga Blora khususnya pemirsa setia SCTV dapat menikmati persembahan SCTV dari seluruh rangkaian kegiatan Karnaval SCTV bersama seluruh anggota keluarga pada akhir pekan ini," tutur Banardi Rachmad.

Program ini merupakan tradisi SCTV untuk mendekatkan diri kepada para pemirsa di berbagai kota di Indonesia.

"Kami sangat bahagia warga Blora menyambut antusias berbagai hiburan dan kegiatan yang kami hadirkan di lapangan Kridosono Blora selama dua hari berturut-turut," katanya.

Dia berharap seluruh rangkaian kegiatan Karnaval SCTV untuk warga Blora, khususnya pemirsa setia SCTV dapat dinikmati bersama seluruh anggota keluarga pada akhir pekan tanpa dipungut biaya.(teg/toh)

Reporter: Priyo, S Pd

Editot: Mohamad Tohir

Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Bojonegoro Memperingati hari menanam pohon indonesia 2025, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Lapangan Jambaran-Tiung Biru (JTB) menegaskan komitmennya dalam menjaga ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1769131659.724 at start, 1769131665.7652 at end, 6.041188955307 sec elapsed