News Ticker
  • Bupati Wahono Tegaskan Gayatri adalah Langkah Awal Kemandirian Ekonomi Keluarga
  • Bengkel Mitra Pertamina di Bojonegoro Padat, Puluhan Kendaraan Ditangani Cepat
  • Kekosongan Kursi Kepala OPD Bertambah Setelah Pelantikan Sekda Baru
  • Gubernur Khofifah Ajak Warga Jatim Rawat Persatuan di Tengah Dinamika Global
  • SH Terate Cabang Bojonegoro Resmi Buka Program Latihan Pencak Silat Usia Dini
  • Offroad Bojonegoro 2025, dari Medan Lumpur Tumbuh Solidaritas dan Cinta Alam
  • Normatif Siap Rilis Album Terbaru 'Normatif II: Kejar Dunia 9-5'
  • IMM Gelar Tanwir 33 di Malang, Gelorakan Semangat Energi Kolektif Membangun Negeri
  • Tips Jika Motor Tiba-tiba Brebet, Jangan Panik dan Cek ke Bengkel
  • Gubernur Khofifah Canangkan 400 Patriot Integritas Muda Jawa Timur
  • Fenomena Motor Brebet di Jatim, Ini Kata Teknisi Resmi Honda
  • Kemudahan Teknologi Bikin Investasi Jadi Tren Kalangan Muda Indonesia Melek Finansial
  • Bupati Bojonegoro Lakukan Sidak di Kecamatan Baureno untuk Pastikan Program Tepat Sasaran
  • Pemkab Bojonegoro Berikan Insentif kepada Marbot, Modin Perempuan, dan Ta’mir Masjid
  • Komite Ekraf Bojonegoro Gelar Nobar FIlm Pendek Karya Sineas Lokal
  • Iksan Skuter Umumkan Raya Daendels Tour 2025, Perjalanan Musik Lintas Jawa
  • Edi Susanto Resmi Ditunjuk sebagai Sekda Bojonegoro, Pelantikan Dijadwalkan 31 Oktober
  • Tasyakuran Panen Raya, Bupati Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pengelolaan Lahan dan Air
  • Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat
  • Tabrakan Motor vs Pikap di Dander, Bojonegoro, 2 Pemotor Anak Meninggal Dunia
  • Bupati Wahono Tekankan Sinergi dan Profesionalisme Perangkat Desa
  • Pertamina Patra Niaga Tegaskan Komitmen Penanganan Cepat Laporan Konsumen BBM
  • Kecelakaan di Kedungadem, Bojonegoro Seorang Pemotor Meninggal, Seorang Lainnya Luka-Luka
  • Pertamina Patra Niaga Pastikan Kualitas dan Keamanan Produk BBM di Wilayah Tuban
Hadiri Kirab Pusaka Hari Jadi Blora, KGPAA Mangkunegara X Doakan Blora Semakin Maju dan Sejahtera

Hadiri Kirab Pusaka Hari Jadi Blora, KGPAA Mangkunegara X Doakan Blora Semakin Maju dan Sejahtera

Blora - Prosesi Kirab Pusaka dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Blora ke-273 tahun ini berlangsung spesial, pasalnya, Sri Paduka Mangkunegara X, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Bhre Cakarahutomo Wira Sudjiwo berkenan hadir untuk menyaksikan rangkaian kirab pusaka. Sabtu (03/12/2022).
 
 
Pada kesempatan tersebut, Sri Paduka Mangkunegara X, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Bhre Cakarahutomo Wira Sudjiwo berharap Kabupaten Blora semakin maju, jaya, makmur, dan sejahtera.
 
"Perkenankan Saya menyampaikan selamat kepada Pemerintah Kabupaten Blora dan seluruh masyarakat Blora atas bertambahnya usia Kabupaten Blora yang ke-273, semoga Kabupaten Blora semakin jaya, makmur dan sejahtera," tutur Sri Paduka Mangkunegara X.
 
Sebelum prosesi kirab dilaksanakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora melakukan penandatanganan nota kesepakatan atau MoU dengan Mangkunegaran dan Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.
 
 

Sri Paduka Mangkunegara X, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Bhre Cakarahutomo Wira Sudjiwo, saat hadiri Kirab Pusaka dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Blora ke-273. Sabtu (03/12/2022). (Foto: Dok Istimewa)

 
Kedatangan Sri Paduka Mangkunegara X dari Puro Mangkunegaran ke Kabupaten Blora merupakan bentuk langkah awal untuk menjalin kerja sama dengan Pemkab Blora.
 
"Kedatangan kami dari Puro Mangkunegaran ke kabupaten Blora merupakan bentuk langkah awal kami beserta Pemkab Blora, dengan kerja sama dengan ISI dan menjalin tali silaturahmi, khususnya dalam bidang kebudayaan," terang Sri Paduka Mangkunegara X KGPAA Bhre Cakrahutomo.
 
Disampaikan, bahwa Mangkunegaran siap untuk mendukung, menjalin kerja-sama dengan Pemerintah Kabupaten Blora untuk menjaga kelestarian dan mengembangkan kebudayaan, khususnya budaya Jawa.
 
 
Bersamaan dengan momentum hadi jadi Kabupaten Blora, KGPAA Bhre Cakrahutomo turut mendoakan agar Kabupaten Blora dapat semakin lebih baik ke depannya.
 
"Bapak Bupati saya doakan selalu sehat, sukses, dan semakin membawa Blora ke tingkat yang lebih baik, semoga Kabupaten Blora semakin maju dan sejahtera, dan kolaborasi kita ke depannya bisa terjalin semakin baik, saling mengangkat satu sama lain, dan saling bermanfaat untuk masyarakat semua," tutur Sri Paduka Mangkunegara X KGPAA Bhre Cakrahutomo.
 
 

Prosesi Kirab Pusaka dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Blora ke-273. Sabtu (03/12/2022). (Foto: Dok Istimewa)

 
Sebelum kirab, dilakukan upacara penyerahan pusaka, di mana Bupati Blora menyerahkan pusaka Keris Kiai Bisma, beserta dengan Tombak Kiai Prabangkat,
 
Tombak Kiai Gupolo dan Tombak Nyai Gupito untuk dikirab. Pada kirab kali ini Asisten Administrasi Umum Sekda Blora melakukan kirab pusaka Keris Kyai Bismo, sementara Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Blora bertindak sebagai Subo Manggolo.
 
Adapun rangkaian prosesi Kirab Pusaka di Pendopo Dinas Bupati Blora diawali dengan Cokekan dan Tari Persembahan dari Mangkunegaran dan ISI Surakarta.
 
Rute Kirab Pusaka Temu Gelang Start dari Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora melalui Pintu Gerbang ke kanan menuju Jalan RA Kartini, belok kanan melalui Jalan Dr Soetomo, belok kanan ke Jalan Gunung Sumbing, kemudian menuju Jalan Pemuda, kemudian belok kanan kembali ke Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora.
 
 
Kirab tersebut dihadiri Bupati Blora H Arief Rohman, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Forkopimda, Ketua PN, Komandan Batalion 410 Alugoro, Sekda Kabupaten Blora, Asisten, dan seluruh Kepala OPD.
 
Kirab juga diikuti oleh Staf Ahli, Inspektorat, Badan, Kantor, Camat, Kepala Kelurahan se Kecamatan Blora, Kepala Desa dan Kepala Kelurahan se Kecamatan Cepu, Pandemen Tosan Aji, Sedulur Sikep, Sedulur Ki Soreng Jipang, Sedulur ISI, dan Sedulur Balungan Sangiran dan FPSBB.
 
Sebagai informasi, Setelah acara penandatanganan MoU selesai dilakukan, KGPAA Mangkunegara X memberikan kenang-kenangan berupa sebuah tombak, kepada Pemerintah Kabupaten Blora. Kemudian Rektor ISI Surakarta juga memberikan sebuah keris. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

"ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) bersama petani di jalur pipa Lapangan Banyu Urip, terus mengembangkan pertanian berkelanjutan dan aman. Hasil panen ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1762233380.4156 at start, 1762233380.8998 at end, 0.48424005508423 sec elapsed