News Ticker
  • Normatif Siap Rilis Album Terbaru 'Normatif II: Kejar Dunia 9-5'
  • IMM Gelar Tanwir 33 di Malang, Gelorakan Semangat Energi Kolektif Membangun Negeri
  • Tips Jika Motor Tiba-tiba Brebet, Jangan Panik dan Cek ke Bengkel
  • Gubernur Khofifah Canangkan 400 Patriot Integritas Muda Jawa Timur
  • Fenomena Motor Brebet di Jatim, Ini Kata Teknisi Resmi Honda
  • Kemudahan Teknologi Bikin Investasi Jadi Tren Kalangan Muda Indonesia Melek Finansial
  • Bupati Bojonegoro Lakukan Sidak di Kecamatan Baureno untuk Pastikan Program Tepat Sasaran
  • Pemkab Bojonegoro Berikan Insentif kepada Marbot, Modin Perempuan, dan Ta’mir Masjid
  • Komite Ekraf Bojonegoro Gelar Nobar FIlm Pendek Karya Sineas Lokal
  • Iksan Skuter Umumkan Raya Daendels Tour 2025, Perjalanan Musik Lintas Jawa
  • Edi Susanto Resmi Ditunjuk sebagai Sekda Bojonegoro, Pelantikan Dijadwalkan 31 Oktober
  • Tasyakuran Panen Raya, Bupati Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pengelolaan Lahan dan Air
  • Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat
  • Tabrakan Motor vs Pikap di Dander, Bojonegoro, 2 Pemotor Anak Meninggal Dunia
  • Bupati Wahono Tekankan Sinergi dan Profesionalisme Perangkat Desa
  • Pertamina Patra Niaga Tegaskan Komitmen Penanganan Cepat Laporan Konsumen BBM
  • Kecelakaan di Kedungadem, Bojonegoro Seorang Pemotor Meninggal, Seorang Lainnya Luka-Luka
  • Pertamina Patra Niaga Pastikan Kualitas dan Keamanan Produk BBM di Wilayah Tuban
  • Dinas Damkar Bojonegoro Evakuasi Warga Dander yang Pingsan di Atas Atap Rumah
  • Pegiat Seni Deklarasi Bersama Kaliombo Desa Panjak dan Ledok Kulon Kampung Sandur
  • Bondan Prakoso Tampil Memukau pada Malam Puncak BYF 2025 di GOR Utama Bojonegoro
  • Museum Rajekwesi Bojonegoro Kini Berada di Tengah Kota
  • SIG Pabrik Tuban Ajak Kelompok Petani Bersama Jaga Kawasan Reklamasi & Green Belt
  • Puluhan Pelajar Bojonegoro Adu Tangkas di Battle of Mind Olimpiade Matematika
Tips Jika Motor Tiba-tiba Brebet, Jangan Panik dan Cek ke Bengkel

Tips Jika Motor Tiba-tiba Brebet, Jangan Panik dan Cek ke Bengkel

Bojonegoro - Belakangan ini, tak sedikit pengendara motor di wilayah Kabupaten Bojonegoro mengeluhkan motornya terasa brebet atau tersendat setelah mengisi bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite. 

Fenomena ini membuat beberapa bengkel di Kabupaten Bojonegoro kebanjiran pelanggan dengan keluhan serupa. Bahkan dalam sehari terdapat puluhan motor yang terparkir di bengkel-bengkel tersebut.

Menanggapi hal ini, Mekanik Bengkel AHASS di Kecamatan Dander, Suliswanto, mengungkapkan gejala brebet tersebut bisa jadi disebabkan banyak hal. Salah satunya bisa karena bahan bakar yang tidak stabil.

“Beberapa kasus motor brebet memang muncul setelah pengisian Pertalite. Bisa jadi karena kandungan oktannya atau adanya endapan di tangki yang ikut terbawa,” ungkap Sulis saat ditemui di bengkel, Jumat (31/10/2025).

Ia menyarankan agar pengendara segera melakukan pengurasan tangki bahan bakar jika gejala brebet mulai terasa setelah pengisian. Setelah dikuras ganti dengan BBM beroktan tinggi seperti Pertamax.

“Langkah pertama, kuras tangkinya dan isi dengan BBM beroktan tinggi seperti Pertamax. Itu membantu pembakaran lebih sempurna dan membersihkan sisa-sisa endapan,” ujarnya.

Selain bahan bakar, Suliswanto juga menyoroti pentingnya pemeriksaan busi. Sebab, beberapa pelanggan mengalami hal serupa, sehingga setelah diganti busi, dan dikuras seluruh BBM-nya, kendaraan kembali normal seperti semula.

“Kalau busi kotor atau mulai aus, pengapian jadi nggak sempurna. Bisa dibersihkan pakai amplas atau sikat kawat, tapi lebih bagus kalau diganti sekalian,” tuturnya sembari mengganti busi motor pelanggannya.

Namun, lanjut Sulis, jika motor tetap terasa brebet meskipun sudah ganti bahan bakar dan busi baru, ia menyarankan langkah lanjutan.

“Kami biasanya bongkar fuel pump dan bersihkan filter bensin. Soalnya, kotoran bisa bikin aliran bahan bakar tersendat,” terangnya.

Menurutnya, pengendara perlu lebih jeli menjaga kebersihan sistem bahan bakar. Motor sekarang, lanjut Sulis, lebih sensitif, terutama injeksi. Jadi kalau diisi BBM di tempat yang meragukan, risikonya bisa membuat mesin brebet. Jadi, harus mengisi di SPBU resmi.

Dengan perawatan rutin dan pemilihan BBM yang tepat, masalah motor brebet dapat dicegah. Sulis menyarankan, jika motor brebet jangan langsung panik, alangkah baiknya mengecek satu-persatu penyebabnya.

“Yang penting jangan panik. Cek satu per satu penyebabnya, mulai dari BBM, busi, sampai filter. Biasanya, motor bisa kembali halus lagi,” pungkasnya.

Salah satu pemilik sepeda motor asal Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Anshori mengaku saat ini sepeda motornya telah normal lagi dan mengisi di SPBU untuk jenis Pertalite. 

"Kemarin sempat brebet dan masuk bengkel, setelah diservis sudah halus dan normal lagi," pungkasnya.(red/toh)

Reporter: Tim Redaksi
Editor: Mohamad Tohir
Publisher: Mohamad Tohir
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

Cara Petani di Jalur Pipa Minyak Kembangkan Pertanian Berkelanjutan

"ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) bersama petani di jalur pipa Lapangan Banyu Urip, terus mengembangkan pertanian berkelanjutan dan aman. Hasil panen ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1761998560.3425 at start, 1761998560.748 at end, 0.40543103218079 sec elapsed