News Ticker
  • Fasilitasi Gaya Hidup Sehat Warga, Pemkab Bojonegoro Miliki 8 Gedung Olahraga
  • Hendak Buang Air di Sungai Bengawan Solo, Warga Kradenan, Blora Dilaporkan Tenggelam
  • Desa Kauman-Bojonegoro Raih Juara Lomba Desa Digital Tingkat Nasional
  • Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.703.000 Per Gram, Kembali Pecahkan Rekor Baru
  • Waspada Oknum Petugas Gadungan, PLN Bojonegoro Tegaskan Prosedur Layanan Hanya Melalui Kanal Resmi
  • Global Geoparks Network Association Kunjungi Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tim dari GGN Association Bakal Dampingi Geopark Bojonegoro Menuju UNESCO Global Geopark
  • Global Geoparks Network Association Lakukan Kunjungan di Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tersengat Listrik Saat Memancing, Seorang Anak di Kalitidu, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bus Tabrak Motor di Sumberrejo, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal
  • Jalan Raya Bojonegoro-Dander Dipenuhi Lumpur Proyek, Mengganggu Pengguna Jalan hingga Banyak yang Jatuh
  • Pemkab Bojonegoro Selesaikan 838 Unit Sanitasi Warga pada 2025
  • Sungai Gandong di Purwosari, Bojonegoro Alami Abrasi, Rumah Warga Terancam Longsor
  • Tertabrak Kereta Api Gumarang di Kalitidu, Bojonegoro, Warga Muara Enim, Sumatera Selatan Meninggal
  • Kembali Pecahkan Rekor, Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.675.000 Per Gram
  • 3 Hari Berturut-Turut, Harga Emas Antam Pecahkan Rekor Baru, Hari Ini Rp 2.665.000 Per Gram
  • Petani di Kepohbaru, Bojonegoro Meninggal Dunia di Sawah
  • Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 Per Gram
  • Indonesia Resmi Menjadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
  • Tenggelam di Waduk, Seorang Anak di Kedungadem, Bojonegoro Meninggal
  • Pemkab Bojonegoro Pastikan Proyek Trotoar dan Drainase Tahun 2025 Sesuai Aturan
  • 5 Rumah Warga Tambakrejo, Bojonegoro Roboh Diterjang Angin, Kerugian Capai Rp 160 Juta
  • Diterjang Angin Kencang, Puluhan Rumah Warga di Ngraho, Bojonegoro Alami Kerusakan
  • Pemkab Blora Terus Dorong Perluasan Rute Trans Jateng
Pemkab Bojonegoro Gelar Medhayoh ke-5 di Kecamatan Sekar, Bahas Kesehatan dan Wisata

Pemkab Bojonegoro Gelar Medhayoh ke-5 di Kecamatan Sekar, Bahas Kesehatan dan Wisata

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menggelar Program Medhayoh (Medhar Perkoro Supoyo Jadi Nayoh) edisi ke-5 di Desa Bareng, Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro, Rabu (13/08/2025). Medhayoh edisi ke-5 ini berfokus pada isu kesehatan dan pengembangan wilayah. Kegiatan ini diisi dengan dialog interaktif antara pemerintah daerah dan masyarakat, membahas berbagai permasalahan dan potensi yang ada di wilayah tersebut.

Kegiatan Medhayoh dirangkai dengan beberapa acara pendukung sebelum acara inti, yaitu seperti peninjauan Program Gayatri di Desa Klino, penanaman pohon bersama dilanjutkan diskusi dengan mahasiswa KKN Unigoro tentang pengembangan Agrowisata Desa Klino, serta kunjungan ke perkebunan bawang merah di Desa Bareng.

 

Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono, mengunjungi kebun bawang merah milik warga di Desa Bareng, Kecamatan Sekar, Rabu (13/08/2025). (Aset: Istimewa)

 

Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono, mengungkapkan rencana pemerintah dalam mengembangkan wilayah Kecamatan Sekar, utamanya sektor wisata. Saat ini, kata Bupati Wahono, Pemkab sedang mengkaji pembentukan kota kecamatan di wilayah Sekar, mengingat potensi wisata dan pertanian yang besar di kawasan ini. "Harapannya, Sekar dapat berkembang menjadi kota wisata atau kawasan perkebunan yang menarik banyak pengunjung," ujarnya.

Menurut Bupati Wahono, kawasan Sekar memiliki udara sejuk, lahan subur, dan lokasi yang dekat dengan akses jalan tol, sehingga sangat berpotensi untuk dikembangkan.

Dalam bidang kesehatan, Pemkab Bojonegoro memprioritaskan penanganan stunting melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan pencegahan stunting sejak dini. Pencegahan stunting dimulai dari hulu, yaitu dari remaja putri, dengan pemberian tablet tambah darah untuk kesiapan kesehatan reproduksinya. Program ini berlanjut pada ibu hamil yang dianjurkan untuk rutin memeriksa kehamilan minimal enam kali.

Kepala Dinas Kesehatan Bojonegoro dr. Ani Pujiningrum menjelaskan bahwa program prioritas utama di Bojonegoro adalah membentuk SDM yang berkualitas. Selain stunting, Tuntas TBC juga menjadi program prioritas. Penularannya yang sangat mudah dan dampaknya yang mengganggu produktivitas menjadi alasan utama program ini digalakkan. Melalui deteksi dini dan terapi yang tepat, diharapkan penyebaran TBC dapat dicegah.

"Selain itu, program Cek Kesehatan Gratis (CKG) juga menjadi fokus pemerintah untuk deteksi dini penyakit. Program ini menargetkan 28.000 orang di Kecamatan Sekar, namun baru tercapai 16,91% atau sekitar 4.700 orang. Masyarakat diimbau untuk memanfaatkan layanan ini dengan datang ke puskesmas dan membawa KTP," kata dr. Anik.

Dialog interaktif menjadi inti dari program Medhayoh, di mana masyarakat dapat menyampaikan aspirasi dan permasalahan langsung kepada pemerintah kabupaten. Beberapa aspirasi dan isu yang disampaikan oleh warga adalah penanganan reboisasi atau penghijauan lingkungan sebagai pencegahan longsor, kebutuhan pupuk subsidi yang masih kurang, pengelolaan dan pengembangan wisata yang lebih baik, hingga masalah irigasi pertanian dan rendahnya harga jual panen singkong. (red/toh)

 
Reporter: Tim Redaksi
Editor: Mohamad Tohir
Publisher: Mohamad Tohir
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Bojonegoro Memperingati hari menanam pohon indonesia 2025, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Lapangan Jambaran-Tiung Biru (JTB) menegaskan komitmennya dalam menjaga ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1768809315.2129 at start, 1768809316.2169 at end, 1.0039868354797 sec elapsed