News Ticker
  • Fasilitasi Gaya Hidup Sehat Warga, Pemkab Bojonegoro Miliki 8 Gedung Olahraga
  • Hendak Buang Air di Sungai Bengawan Solo, Warga Kradenan, Blora Dilaporkan Tenggelam
  • Desa Kauman-Bojonegoro Raih Juara Lomba Desa Digital Tingkat Nasional
  • Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.703.000 Per Gram, Kembali Pecahkan Rekor Baru
  • Waspada Oknum Petugas Gadungan, PLN Bojonegoro Tegaskan Prosedur Layanan Hanya Melalui Kanal Resmi
  • Global Geoparks Network Association Kunjungi Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tim dari GGN Association Bakal Dampingi Geopark Bojonegoro Menuju UNESCO Global Geopark
  • Global Geoparks Network Association Lakukan Kunjungan di Sejumlah Geosite di Bojonegoro
  • Tersengat Listrik Saat Memancing, Seorang Anak di Kalitidu, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bus Tabrak Motor di Sumberrejo, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal
  • Jalan Raya Bojonegoro-Dander Dipenuhi Lumpur Proyek, Mengganggu Pengguna Jalan hingga Banyak yang Jatuh
  • Pemkab Bojonegoro Selesaikan 838 Unit Sanitasi Warga pada 2025
  • Sungai Gandong di Purwosari, Bojonegoro Alami Abrasi, Rumah Warga Terancam Longsor
  • Tertabrak Kereta Api Gumarang di Kalitidu, Bojonegoro, Warga Muara Enim, Sumatera Selatan Meninggal
  • Kembali Pecahkan Rekor, Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.675.000 Per Gram
  • 3 Hari Berturut-Turut, Harga Emas Antam Pecahkan Rekor Baru, Hari Ini Rp 2.665.000 Per Gram
  • Petani di Kepohbaru, Bojonegoro Meninggal Dunia di Sawah
  • Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 Per Gram
  • Indonesia Resmi Menjadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
  • Tenggelam di Waduk, Seorang Anak di Kedungadem, Bojonegoro Meninggal
  • Pemkab Bojonegoro Pastikan Proyek Trotoar dan Drainase Tahun 2025 Sesuai Aturan
  • 5 Rumah Warga Tambakrejo, Bojonegoro Roboh Diterjang Angin, Kerugian Capai Rp 160 Juta
  • Diterjang Angin Kencang, Puluhan Rumah Warga di Ngraho, Bojonegoro Alami Kerusakan
  • Pemkab Blora Terus Dorong Perluasan Rute Trans Jateng
Bupati Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter 58 SOC di Pendopo Kabupaten Blora

Bupati Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter 58 SOC di Pendopo Kabupaten Blora

Bupati Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter 58 SOC di Pendopo Kabupaten Blora
‎Blora – Suasana haru dan penuh rasa syukur menyelimuti Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora, Senin (30/06/2025) sekitar pukul 04.00 WIB, saat rombongan Jemaah Haji Kloter 58 debarkasi Bandara Internasional Adisumarmo Solo (SOC) asal Kabupaten Blora tiba di tanah air.
 
 
Kedatangan para jemaah haji tersebut disambut langsung oleh Bupati Blora, Dr H Arief Rohman SIP M.Si, Perwakilan Forkopimda, keluarga jemaah, serta masyarakat yang turut hadir.
‎Dalam sambutannya, Bupati Arief Rohman menyampaikan rasa syukur atas kembalinya seluruh jemaah haji dengan selamat dan sehat. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada para jemaah atas doa-doa yang telah dipanjatkan untuk keluarga dan Kabupaten Blora selama menjalankan ibadah di tanah suci.
‎"Kita semua mendoakan semoga para jemaah menyandang predikat haji yang mabrur dan mabruroh. Terima kasih atas doa-doanya untuk keluarga dan Kabupaten Blora," ujar Bupati.
 
Bupati juga mengapresiasi semua pihak yang telah berperan dalam menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji tahun ini, mulai dari proses pemberangkatan hingga pemulangan. Ia menyebutkan peran dari Pemkab Blora, Kemenag, Dinas Kesehatan, TNI-Polri, Pramuka, relawan, Dinas Perhubungan, dan berbagai pihak lainnya.
‎"Alhamdulillah, prosesi ibadah haji dan pemondokan jemaah asal Blora berjalan dengan lancar. InsyaAllah ke depan para jemaah akan kami undang untuk bergabung dalam Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi," kata Bupati.
 
 
‎Sementara itu, Pendamping Haji Kabupaten Blora Nunung Kristiyani, melaporkan bahwa Jemaah Haji Kloter 58 SOC yang berjumlah 360 orang, termasuk petugas haji, seluruhnya kembali dalam keadaan sehat.
‎"Ini semua berkat doa dan dukungan masyarakat Blora. Kami bersyukur tidak ada kendala berarti selama pelaksanaan ibadah haji," tutur Nunung Kristiyani.
‎Perwakilan Jemaah Haji, Nur Hidayat, turut menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian serta fasilitasi dari Pemkab Blora.
‎"Alhamdulillah, kami jemaah Kloter 58 SOC mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Blora yang telah mengantar keberangkatan dan menyambut kedatangan kami. Ini menjadi penyemangat kami dalam menjalankan semua rukun dan sunah haji dengan lancar," ujar Nur Hidayat.
 
‎Selain Kloter 58 debarkasi Bandara Internasional Adisumarmo Solo (SOC), tercatat beberapa jemaah haji asal Kabupaten Blora tergabung dalam kloter lain, yaitu Kloter 61 SOC sebanyak 2 orang, Kloter 66 SOC sebanyak 2 orang, dan Kloter 71 SOC sebanyak 2 orang. Sedangkan untuk tiba di Blora pada Minggu (29/6/2025) sore sekitar pukul 14.30 WIB. (red/imm)
 
 
Reporter: Tim Redaksi
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Bojonegoro Memperingati hari menanam pohon indonesia 2025, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Lapangan Jambaran-Tiung Biru (JTB) menegaskan komitmennya dalam menjaga ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1768809402.9795 at start, 1768809403.6106 at end, 0.63103604316711 sec elapsed