News Ticker
  • Terjatuh Saat Seberangi Sungai, Pemotor di Bubulan, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Seorang Remaja di Kasiman, Bojonegoro Dilaporkan Ceburkan Diri ke Sungai Bengawan Solo
  • Pemecahan Rekor MURI, Tari ‘Api Kayangan Merah Putih’ di Bojonegoro
  • 2.025 Penari ‘Api Kayangan Merah Putih’ di Bojonegoro Pecahkan Rekor MURI
  • Menteri Koperasi dan Gubernur Jatim Hadiri Peringatan Hari Koperasi ke-78 Jawa Timur di Bojonegoro
  • Sesosok Mayat Laki-Laki Warga Dander Ditemukan di Bawah Jembatan di Kapas, Bojonegoro
  • Ibu-Ibu di Sekitar Lapangan Migas Blok Cepu Ubah Tas Plastik Bekas Jadi Produk Bernilai
  • Truk Tabrak Truk Parkir di Sumberrejo, Bojonegoro, Satu Orang Kuli Panggul Meninggal Dunia
  • 3 Rumah Warga Kedungadem, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp 245 Juta
  • Kejaksaan Negeri Bojonegoro Limpahkan Perkara Senjata Api Ilegal ke Pengadilan Negeri
  • Penampilan 2.025 Penari ‘Api Kayangan Merah Putih’ di Bojonegoro Bakal Pecahkan Rekor MURI
  • Puncak Peringatan Hari Koperasi Tingkat Provinsi Jawa Timur Bakal Digelar di Bojonegoro
  • Truk Tabrak Motor di Kalitidu, Bojonegoro, Seorang Pemotor asal Blora Dilarikan ke Rumah Sakit
  • ‘Hibatullah IIBS’ Hadir di Bojonegoro, Tawarkan Pendidikan Islam Berstandar Internasional
  • Pemkab Bojonegoro Telah Rampungkan Pendirian Koperasi Desa Merah Putih di 430 Desa dan Kelurahan
  • Bupati Bojonegoro Hadiri Munas Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan
  • Pemkab Bojonegoro dan Kemensos Tanda Tangani MoU Penyelenggaraan Sekolah Rakyat
  • Dukung Swasembada Pangan, Bojonegoro Ikut Sukseskan Penanaman Jagung Serentak Nasional
  • Ratusan Mahasiwa dari UNNES, UNS, dan STAI Al Anwar Laksanakan KKN di Blora
  • Usai Sertijab, Kapolres Bojonegoro yang Baru AKBP Afrian Satya Permadi Silaturahmi dengan Bupati
  • Pasar Rakyat Sido Makmur Blora Mulai Uji Coba Parkir Elektronik
  • Pameran Produk Unggulan di Balikpapan, Stand Dekranasda Bojonegoro Diminati Pengunjung Luar Daerah
  • Stok Melimpah, Bulog Cabang Bojonegoro Pastikan Ketersedian Beras Hingga Akhir Tahun Aman
  • Pertamina EP Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama Pengelolaan Sumur Tua dan Sumur Idle
Menteri Desa PDDT Dorong Pengembangan BUMDes dan Desa Wisata di Blora

Menteri Desa PDDT Dorong Pengembangan BUMDes dan Desa Wisata di Blora

Blora -  Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Dr Drs Abdul Halim Iskandar MPd, pada Sabtu (18/09/2021) lakukan kunjungan kerja di Kabupaten Blora.

Dalam kunjungan tersebut, Menteri meninjau potensi wisata di Desa Nglobo yang memiliki segudang inovasi, salah satunya mewakili Jawa Tengah dalam Lomba Teknologi Tepat Guna (TTG) untuk kategori Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna Desa (Posyantekdes) Berprestasi.

 
Sebelum bertolak ke Desa Nglobo, Menteri PDTT dan rombongan terlebih dahulu mengunjungi Kampung literasi dan adat ‘Sedulur Sikep’ di Desa Sambongrejo, Kecamaan Sambong, Kabupaten Blora.
 
Kemudian rombongan berlanjut ke Desa Nglobo, Kecamatan Jiken. Mereka turut meninjau proses produksi pengolahan akar pohon jati yang bisa dimanfaatkan menjadi kerajinan dan furniture. Pihaknya juga menyempatkan diri berdialog dengan pengrajin yang saat itu tengah bekerja.
 
Dalam kunjungan tersebut, Menteri mengapresiasi inovasi usaha yang dilakukan BUMDes tersebut. Selanjutnya Menteri mendorong agar desa wisata dan usaha dari Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Blora terus digiatkan, agar mendorong pemulihan ekonomi nasional dari level desa pasca pandemi.
 
“Karena pemulihan ekonomi nasional level desa, kunci utamanya di desa wisata dan yang kedua adalah berbagai usaha yang dilakukan oleh BUMDes atau BUMDesa bersama dengan catatan usaha yang dibangun oleh tidak boleh unit usaha yang sudah dilakukan oleh warga masyarakat,” tutur Menteri Abdul Halim Iskandar.
 
 

Menteri Desa, PDTT, Dr Drs Abdul Halim Iskandar MPd saat kunjungi usaha pengolahan akar jati di Desa Wisata Nglobo, Kecamatan Jiken, Kabupaten Blora. Sabtu (18/09/2021) (istimewa)

 
Menteri Abdul Halim mengungkapkan bahwa pemerintah memiliki peran penting dalam mendampingi para pelaku usaha.
 
“Tadi saya mampir ke usaha akar pohon jati, saya lihat masih butuh sentuhan yang lebih maksimal dari pemerintah termasuk pemasaran, pangsa pasarnya harus dipandu betul karena kuncinya disitu dan yang kedua peningkatan modal karena saya lihat potensinya bagus ke depannya,” kata Meteri Abdul Halim Iskandar.
 
Dijelaskannya, selain mengembangkan potensi daerah, BUMDes diharapkan juga memapu menjadi konsolidator dengan UMKM yang ada. Sehingga mampu mengawal usaha UMKM di desa-desa untuk dapat berkembang.
 
“Misalnya UMKM yang digalakan masyarakat dikonsolodiasi oleh BUMDesa atau BUMDesa bersama, yang paling penting adalah market atau pemasaran, yang kedua packaging, pengolahan bahan sampai packaging,” kata Menteri Abdul Halim.
 
  
Menurutnya, kalau dua hal ini bisa dikonsolidasi dengan maksimal oleh BUMDes, maka pemulihan ekonomi nasional di level desa banyak dibebankan kepada BUMDes.
 
"Tapi pendulumnya sebenarnya adalah pemberdayaan warga masyarakat,” kata Menteri Abdul Halim.
 
Setelah beramah tamah di kawasan pemandian air panas Plumpung yang juga berada di Desa Nglobo, Menteri dan rombongan juga meninjau potensi sapi Blora yang ada di Desa Palon, Kecamatan Jepon. Kemudian, dilanjutkan meninjau peternakan ikan lele, dan usaha sablon yang dikelola oleh BUMDes Bangsri Maju Mapan.
 
 
Bupati Blora Arief Rohman, berharap agar BUMDes dapat mengambil peran dalam memajukan peternakan di Blora.
Bupati juga berharap agar BUMDes yang ada di Blora ini dapat berkembang dengan baik sehingga mampu memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat desa. Termasuk melalui pengembangan desa wisata maupun usaha yang dikelola BUMDes.
 
“Kita juga meninjau potensi peternakan karena kita ingin nanti BUMDes juga, salah satunya Blora ini memiliki potensi sapi terbesar di Jawa Tengah nanti yang pelihara sendiri-sendiri kita dorong untuk secara komunal,” ucap Bupati Arief.
 
Bupati Arief mempunyai keinginan agar Blora mampu menjadikan sapi sebagai komoditas ternak unggulan khas Blora.
 
“Kita dorong di desa-desa, kita ingin menjadi salah satu kabupaten dengan brand sapi sebagai program unggulan kita” pungkasnya
 
Dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten Blora, Menteri Desa PDTT didampingi Bupati Blora H Arief Rohman SIP MSi, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati ST MM, Forkopimda Blora, dan Sekda Blora beserta Kepala OPD terkait. (teg/imm)
 
 
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Berita Terkait

Videotorial

Pemecahan Rekor MURI, Tari ‘Api Kayangan Merah Putih’ di Bojonegoro

Berita Video

Pemecahan Rekor MURI, Tari ‘Api Kayangan Merah Putih’ di Bojonegoro

Bojonegoro - Penampilan 2.025 penari di Stadion Letjen Soedirman Bojonegoro, pecahkan Rekor Museum Rekor Indonesia (MURI). Kamis (17/07/2025). Pagelaran tari ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Infotorial

Menjaga Cahaya dari Desa Jelu, Kecamatan Ngasem, Bojonegoro

Menjaga Cahaya dari Desa Jelu, Kecamatan Ngasem, Bojonegoro

Bojonegoro - Di Desa Jelu, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, pendidikan tak hanya hidup di ruang kelas formal. Ia ...

Wisata

Bojonegoro Bakal Gelar Festival Geopark 2025

Bojonegoro Bakal Gelar Festival Geopark 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) bakal menggelar Festival Geopark 2025. Festival Geopark 2025 ...

1753136697.1909 at start, 1753136697.7829 at end, 0.59202599525452 sec elapsed