News Ticker
  • Petani di Kepohbaru, Bojonegoro Meninggal Dunia di Sawah
  • Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 Per Gram
  • Indonesia Resmi Menjadi Presiden Dewan HAM PBB Tahun 2026
  • Tenggelam di Waduk, Seorang Anak di Kedungadem, Bojonegoro Meninggal
  • Pemkab Bojonegoro Pastikan Proyek Trotoar dan Drainase Tahun 2025 Sesuai Aturan
  • 5 Rumah Warga Tambakrejo, Bojonegoro Roboh Diterjang Angin, Kerugian Capai Rp 160 Juta
  • Diterjang Angin Kencang, Puluhan Rumah Warga di Ngraho, Bojonegoro Alami Kerusakan
  • Pemkab Blora Terus Dorong Perluasan Rute Trans Jateng
  • RSUD Bojonegoro Resmi Jadi Penyedia Layanan Keselamatan dan Kesehatan Kerja
  • Pemkab Bojonegoro Pasang Stiker Miskin di Rumah KPM Bansos untuk Transparansi
  • Pengalaman Kulineran Bebek THR Surabaya yang Khas dan Unik
  • Tertabrak Kereta Api Argo Bromo Anggrek, Seorang Wartawan di Baureno, Bojonegoro Meninggal
  • Gubernur Khofifah Perkuat Kerja Sama dengan Tiongkok di Bidang SDM dan Perdagangan
  • Pemasangan Stiker Miskin di Rumah KPM Bansos Bojonegoro Hampir Tuntas
  • Gubernur Jatim Tegaskan Kasus Influenza Varian Baru Masih Terkendali
  • Perkuat Sinergi, Rumah Sakit Aisyiyah Lakukan Kunjungan ke BPJS Kesehatan Bojonegoro
  • Hati-Hati! Beredar Akun Facebook Mengaku Bupati Bojonegoro, Mayarakat Diminta Waspada
  • Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gudang Penyimpanan Solar di Balen, Bojonegoro Terbakar
  • Pingsan saat Mancing di Bendung Gerak, Warga Trucuk, Bojonegoro Meninggal di Rumah Sakit
  • Sesosok Mayat Perempuan Warga Bojonegoro Ditemukan di Sungai Bengawan Solo Soko, Tuban
  • Kecelakaan Beruntun di Sumberrejo, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Rayakan Malam Akhir Tahun Anda Lewat Super Music New Year’s Eve 2026 di Alun-Alun Bojonegoro
  • Tertabrak Truk, Pengendara Motor di Balen, Bojonegoro Luka-Luka
  • Perkuat Kesiapsiagaan Bencana, Pertamina EP Cepu Zona 12 bersama Ademos Gelar Pelatihan Destana
Jalin Silaturahmi, Awak Media Bojonegoro dan Blora Gelar Pertandingan ‘Fun Football’

Jalin Silaturahmi, Awak Media Bojonegoro dan Blora Gelar Pertandingan ‘Fun Football’

 
Bojonegoro - Gabungan awak media Kabupaten Bojonegoro dan Blora, menggelar pertandingan sepakbola persahabatan yang diberi titel “Journalist Fun Football”. Kamis (19/12/2024).
 
Pertandingan sepakbola persahabatan yang didukung oleh operator lapangan migas Blok Cepu, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) tersebut digelar di Lapangan Truno, Desa Pacul, Kecamatan Bojonegoro Kota, Kabupaten Bojonegoro.
 
 

Pertandingan sepakbola persahabatan antara awak media Bojonegoro dan Blora, yang digelar di Lapangan Truno, Desa Pacul, Kecamatan Bojonegoro Kota. Kamis (19/12/2024). (Aset: Istimewa)

 
 
Ketua panitia pertandingan, Imam Nurcahyo menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai sarana silaturahmi antar awak media, khususnya di Kabupaten Bojonegoro dan Blora.
 
“Kegiatan ini juga untuk menjalin sinergisitas antara awak media di Bojonegoro dan Blora, dengan stakeholder terkait.” tutur Imam.
 
Imam berharap, dengan digelarnya kegiatan tersebut semoga ke depan kegiatan olahraga, khususnya di kalangan awak media di Kabupaten Bojonegoro semakin marak, tidak hanya di cabang olahraga sepak bola saja tetapi juga di cabang olahraga yang lain.
 
 
Tak lupa pada kesempatan tersebut Imam juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pendukung acara, di antaranya ExxonMobil Cepu Limited (EMCL), Kapolres Bojonegoro, Manajemen Persibo Bojonegoro, Pengelola Lapangan Truno, Desa Pacul, Bojonegoro Kota, dan seluruh awak media yang terlibat, baik dari Bojonegoro maupun Blora.
 
“Atas nama panitia, kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya mana kala ada kekurangan atau kekhilafan dalam pelaksanaan kegiatan ini.” tutur Imam Nurcahyo.
 
 
 
 
Sementara itu, Rifqi Romadhon, mewakili manajemen ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada EMCL untuk bisa berkontribusi dan memberikan dukungan pada acara Pertandingan Sepak Bola Persahabatan antara Awak Media Bojonegoro-Blora ini.
 
“Saya senang bisa tatap muka dengan bapak ibu sore ini, berkumpul dalam sehat dan selamat. Hal yang patut kita syukuri.” tutur Rifqi Romadhon.
 
 
Menurut Rifqi Romadhon, dukungan ini merupakan bentuk apresiasi EMCL terhadap hubungan baik yang telah terjalin antara EMCL dengan media lokal Bojonegoro dan Blora. EMCL sangat menghargai peran penting media dalam mendukung operasi lapangan Banyu Urip melalui pemberitaan yang objektif dan konstruktif, serta dalam menyebarluaskan informasi mengenai kegiatan operasi dan program-program pengembangan masyarakat yang kami jalankan.
 
“Pertandingan ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga menjadi momen untuk saling mengenal lebih dekat dan memperkuat sinergi antara media juga perusahaan.” kata Rifqi Romadhon.
 
 
 
 
Di akhir sambutannya Rifqi berharap agar dengan kegiatan ini bisa terus meningkatkan komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi yang sudah baik, serta memperkuat jalinan silaturahmi dalam suasana yang formal maupun informal.
 
“Akhir kata, saya ucapkan selamat bertanding kepada teman-teman media. Junjung tinggi sportivitas dan semangat kebersamaan. Semoga acara ini berjalan lancar dan sukses. Salam Olah Raga!,” kata Rifqi Romadhon.
 
 
 
Dalam pertandingan “Journalist Fun Football” tersebut, Tim Media Bojonegoro harus mengakui kekalahan dari Tim Media Blora dengan skor 1-4 (1-0). Di babak pertama, Tim Bojonegoro dapat mengungguli Tim Blora dengan dengan skor 1-0, namun memasuki babak kedua, Tim Blora bisa “come back” dan membalikkan keadaan hingga hasil pertandingan berakhir dengan skor 1-4. (red/imm)
 
 
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Opini

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Ibu yang Bahagia Lahirkan Anak yang Sehat

Oleh dr. George David BANYAK mitos seputar kehamilan yang masih dipercaya masyarakat hingga saat ini. Di antaranya larangan bagi ibu ...

Infotorial

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Bojonegoro Memperingati hari menanam pohon indonesia 2025, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Lapangan Jambaran-Tiung Biru (JTB) menegaskan komitmennya dalam menjaga ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1768306368.7989 at start, 1768306369.2304 at end, 0.43153309822083 sec elapsed