News Ticker
  • Tenggelam di Embung, Seorang Nenek di Sugihwaras, Bojonegoro Ditemukan Meninggal
  • Menteri ATR/BPN Ajak Kepala Daerah Se-Jateng Kolaborasi Selesaikan Sertifikasi Tanah dan RDTR
  • Pertugas Satpol PP Tertibkan Lapak PKL di Sejumlah Lokasi di Blora
  • Pasca Banjir, Wakil Bupati Blora Pimpin Bersih-bersih Sejumlah Sungai di Cepu
  • Wakil Bupati Nurul Azizah Kukuhkan Pengurus KIPAN Bojonegoro
  • Dilaporkan Tenggelam, Pelajar asal Ngawi Ditemukan Meninggal di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro
  • 559 Jemaah Calon Haji di Blora Tahun 2025 Ikuti Manasik Haji
  • 194 Pelajar Antusias Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Blora
  • Usai Lebaran, Bupati Blora Minta OPD Kerja Cepat dan Tepat
  • Blora Ikuti Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi
  • Hari Terakhir Libur Lebaran 2025, Stasiun Bojonegoro Layani 2.308 Penumpang
  • Perjalanan Pemkab Blora Perjuangkan Jalan Cabak-Bleboh agar Bisa Dibangun dengan Inpres Jalan
  • Respons Cepat, Pemkab Blora Droping 20 Truk Grosok untuk Perbaiki Ruas Jalan Cabak-Bleboh
  • Bayi Laki-laki Tanpa Pakaian Ditemukan di Semak-semak di Blora
  • Diduga Epilepsi Kambuh, Seorang Nenek di Balen, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • Polres Blora Gagalkan Peredaran 100 Gram Sabu
  • Demo Mahasiswa Tolak Pengesahan UU TNI di Bojonegoro Diwarnai Kericuhan
  • Ratusan Mahasiswa di Bojonegoro Gelar Demo Tolak Pengesahan UU TNI
  • Tabrakan Motor di Padangan, Bojonegoro, Seorang Pemotor Warga Blora Meninggal Dunia
  • Motor Tabrak Truk Parkir di Pohwates, Bojonegoro, Pengendara Motor Meninggal di TKP
  • AMSI Jatim Kecam Tindak Kekerasan Aparat terhadap Wartawan saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • AJI Bojonegoro Kecam Pelaku Kekerasan Terhadap Jurnalis saat Meliput Aksi Tolak UU TNI di Surabaya
  • Diduga Serangan Jantung, Petani di Sukosewu, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sawah
  • 2 Peristiwa Kebakaran Terjadi di Sukosewu dan Kedungadem, Bojonegoro
Pemkab Blora Apresiasi Dukungan EMCL untuk Kesuksesan Blora Culture Festival 2024

Pemkab Blora Apresiasi Dukungan EMCL untuk Kesuksesan Blora Culture Festival 2024

Blora - Keberhasilan gelaran Blora Culture Festival 2024 selama dua hari, Jumat (06/09/2024) hingga Sabtu (07/09/2024) ini tak lepas dukungan para sponsor dan support dari berbagai pihak.
 
Salah satu dukungan diberikan oleh ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) sebagai operator lapangan migas Blok Cepu, bersama para mitra Blok Cepu lainnya yaitu PT Pertamina EP Cepu (PEPC) dan Badan Kerjasama PI Blok Cepu.
 
Dukungan ini tentunya sangat diapresiasi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora.
 
 
Bupati Blora Dr H Arief Rohman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kesuksesan Blora Culture Festival 2024 ini.
 
"Terima kasih kepada ExxonMobil Cepu Limited yang telah mendukung sepenuhnya acara ini. Tak lupa juga sejumlah support dari berbagai pihak lainnya yang tak bisa kami sebutkan satu persatu. Semoga dukungan ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya maupun di even-even lainnya," tutur Bupati Blora Arief Rohman.
 
 
 
 
Orang nomor satu di Blora ini berharap festival ini menjadi festival tahunan yang nantinya bisa menjadi salah satu even unggulan Kabupaten Blora dan mampu masuk kalender Karisma Event Nusantara.
 
"Semoga Blora Culture Festival mampu menggerakkan roda perekonomian di Kabupaten Blora dan memberikan multiplier effect kepada masyarakat," kata Bupati Blora Arief Rohman.
 
 
 
Sementara itu, Supply and Chain Management Superintendent EMCL Satriyo Jatmiko mengatakan bahwa ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) sebagai operator Blok Cepu bersama para mitra Blok Cepu PT Pertamina EP Cepu dan Badan Kerjasama PI Blok Cepu memiliki kedekatan mendalam dengan masyarakat Kabupaten Blora.
 
"Demi kehidupan bertetangga yang baik dan sebagai bagian dari masyarakat Blora, EMCL mendukung banyak prakarsa program pengembangan masyarakat termasuk kegiatan malam ini," ucapnya.
 
Satriyo menjelaskan, pertunjukkan seni dan pagelaran budaya merupakan warisan nenek moyang yang harus terus dilestarikan.
 
Nilai-nilai luhur yang terkandung di dalamnya memiliki peranan dalam mendidik generasi saat ini untuk tetap mencintai budaya sendiri dan menjadikannya sebagai panduan kehidupan sosial.
 
"EMCL sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama SKK Migas, berupaya untuk memenuhi kebutuhan energi Indonesia dengan mengedepankan tiga pilar pengembangan masyarakat. Yakni, dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi. Untuk menjalankan program yang bekelanjutan, kami bermitra dengan masyarakat, media, serta pemerintah kabupaten," tuturnya.
 
 
Saat ini EMCL telah menunjukkan komitmennya untuk mendukung Pemerintah terhadap percepatan pembangunan di Kabupaten Blora melalui dukungan terhadap pengembangan usaha kecil. Antara lain, Cepu Creative Community atau CRECO, sebuah sarana dan ekosistem untuk percepatan pembangunan ekonomi kabupaten Blora dari sektor UMKM.
 
Di sisi lain Satriyo menjelaskan bahwa hingga pengapalan keseribu kalinya pada awal Agustus ini, operasi Lapangan Banyu Urip dan Kedung Keris mencatatkan rekor keselamatan yang luar biasa, dengan nol insiden.
 
Menghargai dedikasi tersebut, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral memberikan penghargaan Patra Nirbhaya Adhinugraha dan Patra Karya Tama kepada EMCL. Sebuah penghargaan tertinggi dari kementerian kepada kontraktor kontrak kerja sama (KKKS).
 
"Pencapaian ini menegaskan komitmen EMCL untuk menjadi mitra yang dapat diandalkan bagi pemerintah dalam mencapai swasembada energi di tengah transisi menuju energi hijau," tutur Satriyo Jatmiko.
 
 
 
Satriyo mengungkapkan bahwa saat ini EMCL juga tengah mengembangkan program Banyu Urip Infill Clastic (BUIC) yang sudah produksi perdana pada 6 Agustus lalu. Pengembangan ini akan semakin meningkatkan produksi minyak Lapangan Banyu Urip dan memperkuat keamanan energi Indonesia, memberikan kontribusi sekitar 25 persen terhadap produksi minyak mentah nasional.
 
"Selama proyek berlangsung, EMCL telah mempekerjakan lebih dari 1.000 talenta terbaik Indonesia. Saat ini, lebih dari 99 persen operasi Blok Cepu dikelola oleh putra-putri terbaik tanah air. Industri hulu migas yang kuat, ditambah dengan kebijakan pemerintah yang mendukung, akan terus meningkatkan manfaat berganda untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia," kata Satriyo Jatmiko.
 
Dalam acara Blora Culture Festival 2024 ini, EMCL juga ikut memeriahkan dengan mendirikan stan UMKM dengan berbagai produk UMKM binaannya. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Infotorial

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Bojonegoro - Pertamina EP Cepu (PEPC) melalui Program Biru Langit Jambaran Tiung Biru meluncurkan inisiatif agrosilvopastura yang mengintegrasikan pengelolaan kehutanan, ...

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Blora - Objek wisata Gua Terawang Ecopark, di Desa Kedungwungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah menjadi salah satu destinasi ...

1745089485.3721 at start, 1745089485.9671 at end, 0.59490418434143 sec elapsed