News Ticker
  • Kontraktor Sekitar Lapangan Migas Blok Cepu Datangi Gedung DPRD Bojonegoro
  • Masyarakat Sekitar Pengeboran Lapangan Migas Blok Cepu di Bojonegoro Gelar Demo
  • Berikut Ini Pengurus AMSI Wilayah Jawa Timur Periode 2024-2028
  • Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria Hadiri Pelantikan Pengurus AMSI Jatim 2024-2028
  • Pertamina Drilling Berdayakan Masyarakat dalam Kawasan Hutan Pertamina UGM Blora-Ngawi
  • Menteri Lingkungan Hidup Lakukan Kunjungan Kerja di Kampung Halamannya di Bojonegoro
  • Berkunjung ke Blora, Presiden RI Ke-7 Joko Widodo Disambut Antusias Warga
  • Perda Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Upaya Pemkab Blora Jamin Kesejahteraan Pekerja
  • Bapemperda DPRD Rekomendasikan Segera Lakukan Perubahan Perda RTRW Kabupaten Blora
  • Dorong Peningkatan Ekonomi Warga, Pemdes Buluroto, Blora Salurkan Bantuan Bibit Ikan Lele
  • Pelayanan Perizinan di Mal Pelayanan Publik Blora Semakin Lengkap
  • Pemkab Blora Gelar Upacara Peringati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
  • Pasien Demam Berdarah Melonjak, Ruang IGD RSUD Blora Penuh
  • Diduga Korsleting pada Sistem Pengapian, Mobil Milik Seorang Guru SD di Ngraho, Bojonegoro Terbakar
  • Gudang Oven Tembakau di Sukosewu, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 50 Juta
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora, Cabup Petahana Arief Rohman Sampaikan Capaian Hasil Pembangunan
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora 2024 Berlangsung Semrawut
  • Sepeda Motor Milik Warga Tuban Hangus Terbakar di Trucuk, Bojonegoro
  • Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Persawahan Randublatung, Blora Jadi Tontonan Warga
  • Satu Kios di Pasar Desa Ngraho, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp 350 Juta
  • Debat Publik Kedua Pilkada Bojonegoro, Ditunda
  • Sejumlah Bangunan dan Rumah Warga di Bojonegoro Rusak hingga Roboh Diterjang Angin Kencang
  • Pangdam IV Diponegoro Tutup TMMD Reguler Ke-122 di Kecamatan Banjarejo, Blora
  • Kembali Masuk Nominasi Kabupaten Terinovatif 2024, Ini 2 Inovasi Unggulan Kabupaten Blora
Pemkab Blora Apresiasi Dukungan EMCL untuk Kesuksesan Blora Culture Festival 2024

Pemkab Blora Apresiasi Dukungan EMCL untuk Kesuksesan Blora Culture Festival 2024

Blora - Keberhasilan gelaran Blora Culture Festival 2024 selama dua hari, Jumat (06/09/2024) hingga Sabtu (07/09/2024) ini tak lepas dukungan para sponsor dan support dari berbagai pihak.
 
Salah satu dukungan diberikan oleh ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) sebagai operator lapangan migas Blok Cepu, bersama para mitra Blok Cepu lainnya yaitu PT Pertamina EP Cepu (PEPC) dan Badan Kerjasama PI Blok Cepu.
 
Dukungan ini tentunya sangat diapresiasi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora.
 
 
Bupati Blora Dr H Arief Rohman dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kesuksesan Blora Culture Festival 2024 ini.
 
"Terima kasih kepada ExxonMobil Cepu Limited yang telah mendukung sepenuhnya acara ini. Tak lupa juga sejumlah support dari berbagai pihak lainnya yang tak bisa kami sebutkan satu persatu. Semoga dukungan ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya maupun di even-even lainnya," tutur Bupati Blora Arief Rohman.
 
 
 
 
Orang nomor satu di Blora ini berharap festival ini menjadi festival tahunan yang nantinya bisa menjadi salah satu even unggulan Kabupaten Blora dan mampu masuk kalender Karisma Event Nusantara.
 
"Semoga Blora Culture Festival mampu menggerakkan roda perekonomian di Kabupaten Blora dan memberikan multiplier effect kepada masyarakat," kata Bupati Blora Arief Rohman.
 
 
 
Sementara itu, Supply and Chain Management Superintendent EMCL Satriyo Jatmiko mengatakan bahwa ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) sebagai operator Blok Cepu bersama para mitra Blok Cepu PT Pertamina EP Cepu dan Badan Kerjasama PI Blok Cepu memiliki kedekatan mendalam dengan masyarakat Kabupaten Blora.
 
"Demi kehidupan bertetangga yang baik dan sebagai bagian dari masyarakat Blora, EMCL mendukung banyak prakarsa program pengembangan masyarakat termasuk kegiatan malam ini," ucapnya.
 
Satriyo menjelaskan, pertunjukkan seni dan pagelaran budaya merupakan warisan nenek moyang yang harus terus dilestarikan.
 
Nilai-nilai luhur yang terkandung di dalamnya memiliki peranan dalam mendidik generasi saat ini untuk tetap mencintai budaya sendiri dan menjadikannya sebagai panduan kehidupan sosial.
 
"EMCL sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama SKK Migas, berupaya untuk memenuhi kebutuhan energi Indonesia dengan mengedepankan tiga pilar pengembangan masyarakat. Yakni, dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi. Untuk menjalankan program yang bekelanjutan, kami bermitra dengan masyarakat, media, serta pemerintah kabupaten," tuturnya.
 
 
Saat ini EMCL telah menunjukkan komitmennya untuk mendukung Pemerintah terhadap percepatan pembangunan di Kabupaten Blora melalui dukungan terhadap pengembangan usaha kecil. Antara lain, Cepu Creative Community atau CRECO, sebuah sarana dan ekosistem untuk percepatan pembangunan ekonomi kabupaten Blora dari sektor UMKM.
 
Di sisi lain Satriyo menjelaskan bahwa hingga pengapalan keseribu kalinya pada awal Agustus ini, operasi Lapangan Banyu Urip dan Kedung Keris mencatatkan rekor keselamatan yang luar biasa, dengan nol insiden.
 
Menghargai dedikasi tersebut, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral memberikan penghargaan Patra Nirbhaya Adhinugraha dan Patra Karya Tama kepada EMCL. Sebuah penghargaan tertinggi dari kementerian kepada kontraktor kontrak kerja sama (KKKS).
 
"Pencapaian ini menegaskan komitmen EMCL untuk menjadi mitra yang dapat diandalkan bagi pemerintah dalam mencapai swasembada energi di tengah transisi menuju energi hijau," tutur Satriyo Jatmiko.
 
 
 
Satriyo mengungkapkan bahwa saat ini EMCL juga tengah mengembangkan program Banyu Urip Infill Clastic (BUIC) yang sudah produksi perdana pada 6 Agustus lalu. Pengembangan ini akan semakin meningkatkan produksi minyak Lapangan Banyu Urip dan memperkuat keamanan energi Indonesia, memberikan kontribusi sekitar 25 persen terhadap produksi minyak mentah nasional.
 
"Selama proyek berlangsung, EMCL telah mempekerjakan lebih dari 1.000 talenta terbaik Indonesia. Saat ini, lebih dari 99 persen operasi Blok Cepu dikelola oleh putra-putri terbaik tanah air. Industri hulu migas yang kuat, ditambah dengan kebijakan pemerintah yang mendukung, akan terus meningkatkan manfaat berganda untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia," kata Satriyo Jatmiko.
 
Dalam acara Blora Culture Festival 2024 ini, EMCL juga ikut memeriahkan dengan mendirikan stan UMKM dengan berbagai produk UMKM binaannya. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Wisata

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Blora Setelah dinyatakan masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, Desa Wisata Bangowan, Kecamatan Jiken Kabupaten Blora, ...

1732210063.3991 at start, 1732210064.9964 at end, 1.5972540378571 sec elapsed