News Ticker
  • Kontraktor Sekitar Lapangan Migas Blok Cepu Datangi Gedung DPRD Bojonegoro
  • Masyarakat Sekitar Pengeboran Lapangan Migas Blok Cepu di Bojonegoro Gelar Demo
  • Berikut Ini Pengurus AMSI Wilayah Jawa Timur Periode 2024-2028
  • Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria Hadiri Pelantikan Pengurus AMSI Jatim 2024-2028
  • Pertamina Drilling Berdayakan Masyarakat dalam Kawasan Hutan Pertamina UGM Blora-Ngawi
  • Kabupaten Blora Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kementerian Perdagangan RI
  • Menteri Lingkungan Hidup Lakukan Kunjungan Kerja di Kampung Halamannya di Bojonegoro
  • Desa Wisata Bangowan, Blora Raih Juara II ADWI 2024 Kategori Desa Wisata Rintisan
  • Berkunjung ke Blora, Presiden RI Ke-7 Joko Widodo Disambut Antusias Warga
  • Kementerian Pariwisata RI Minta Wayang Thengul Blora Terus Dilestarikan
  • Perda Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Upaya Pemkab Blora Jamin Kesejahteraan Pekerja
  • Bapemperda DPRD Rekomendasikan Segera Lakukan Perubahan Perda RTRW Kabupaten Blora
  • Dorong Peningkatan Ekonomi Warga, Pemdes Buluroto, Blora Salurkan Bantuan Bibit Ikan Lele
  • Pelayanan Perizinan di Mal Pelayanan Publik Blora Semakin Lengkap
  • Pemkab Blora Gelar Upacara Peringati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
  • Pasien Demam Berdarah Melonjak, Ruang IGD RSUD Blora Penuh
  • Diduga Korsleting pada Sistem Pengapian, Mobil Milik Seorang Guru SD di Ngraho, Bojonegoro Terbakar
  • Gudang Oven Tembakau di Sukosewu, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 50 Juta
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora, Cabup Petahana Arief Rohman Sampaikan Capaian Hasil Pembangunan
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora 2024 Berlangsung Semrawut
  • Sepeda Motor Milik Warga Tuban Hangus Terbakar di Trucuk, Bojonegoro
  • Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Persawahan Randublatung, Blora Jadi Tontonan Warga
  • Satu Kios di Pasar Desa Ngraho, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp 350 Juta
  • Debat Publik Kedua Pilkada Bojonegoro, Ditunda
Desa Wisata Bangowan, Blora Ikuti Gelaran Display 50 Desa Terbaik ADWI 2024

Desa Wisata Bangowan, Blora Ikuti Gelaran Display 50 Desa Terbaik ADWI 2024

Blora - Kementerian Pariwisata dan (Kemenpar) kembali menghadirkan ajang bergengsi tahunan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang diikuti oleh 6.016 peserta desa wisata dari seluruh Indonesia.
 
Dari jumlah tersebut, 13 Dewan Juri ADWI 2024 telah melakukan kurasi dari 500, 300, 100, hingga 50 Besar Desa Wisata Terbaik ADWI 2024.
 
 
Sebagai bentuk apresiasi dan komitmen mengembangan desa wisata secara berkelanjutan, 50 Besar Desa Wisata itu dilibatkan dalam rangkaian kegiatan akhir ADWI 2024 yang terdiri dari Forum Mitra Strategis ADWI 2024.
 
Hal ini sebagai upaya untuk membuka peluang kolaborasi antara desa wisata terpilih dengan Mitra Strategis dari berbagai sektor dalam kerangka Pentahelix, Display 50 Desa Wisata Terbaik ADWI 2024. Rangkaian acara akan berlangsung pada 16-17 November 2024.
 
Program ini merupakan upaya untuk memperkuat kolaborasi berkelanjutan antara 50 Besar Desa Wisata Terbaik ADWI 2024 dan 4 Desa Wisata Berkelanjutan 2024 dengan mitra-mitra strategis, serta menjembatani dan membuka peluang kolaborasi antara desa wisata dengan berbagai sektor terkait.
 
Tak hanya kolaborasi, Kemenpar juga mengelar Display 50 Desa Wisata Terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 berlangsung saat Car Free Day pada Minggu, 17 November 2024 pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB, di area Hotel Grand Sahid, Jakarta, dan terbuka untuk umum serta gratis.
 
 
Dalam pameran ini, masyarakat berkesempatan untuk menyaksikan representasi produk pariwisata unggulan dari 50 Desa Wisata Terbaik ADWI 2024 yang akan terbagi atas 5 area pulau sebagai keterwakilan representasi Indonesia yaitu Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Kepulauan Maluku dan Nusa Tenggara.
 
Ke-50 Desa Wisata Terbaik akan menyajikan aneka produk khas daerahnya baik Kuliner, Kriya, Fesyen, serta beragam produk kreatif lainnya. Pameran ini juga menjadi kesempatan untuk memperkenalkan seluruh potensi yang dimiliki masing-masing desa wisata kepada masyarakat secara luas.
 
Pengunjung juga dapat menikmati hiburan yang dipandu oleh Aji Saba dan Hanny Dinis, menampilkan pertunjukan dari dua musisi muda berprestasi, Kevin Aprilio (pianis band Vierratale dan produser musik) dan Ghea Indrawari (penyanyi dan penulis lagu, jebolan ajang pencari bakat Indonesian Idol 2018), dan tarian nusantara.
 
Selain itu, masyarakat yang sedang berolahraga saat car free day, juga bisa mengikuti sesi Pound Fit bersama-sama. Lebih dari itu, pengunjung display desa wisata yang beruntung juga berkesempatan memenangkan hadiah souvenir spesial Wonderful Indonesia.
 
 
Salah satu Pengurus Desa Wisata Bangowan, Kecamatan Jiken, Kabupaten Blora, Hanif Masadini mengatakan pihaknya mengikuti rangkaian yang telah dilakukan kemenpar ini, bahkan pihaknya juga melobi lobi dengan mitra mitra yang telah disediakan.
 
"Kami lakukan paparan pada mitra yang ditunjuk, semoga saja paparan yang kami buat ini ada yang menarik," tutur Hanif Masadini. Minggu (17/11/2024).
 
Hanif sangat bersyukur desa wisata yang ia rintis bisa masuk 50 besar. Melalui forum ini, desa wisata yang masuk dalam 50 Besar ADWI 2024 tentunya membawa dampak sangat positif.
 
"Kesempatan ini luar biasa, kami dapat membuka peluang untuk meningkatkan kualitas desa wisata, baik dari segi fasilitas, sumber daya manusia, maupun keberlanjutan program-program pariwisata di masing-masing desa," kata Hanif Masadini.
 
Dalam display, Hanif mengaku membawa sejumlah pontensi desa yang ia miliki, seperti batik, tas rajut, hingga ikon desa yaitu Wayang Thengul.
 
 
Sementara itu, Kabid Pariwisata Dinas Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora, Yeti Romdonah berharap pada puncak Anugerah Desa Wisata Indonesia ini berharap Desa Bangowan mendapatkan hasil yang terbaik.
 
Yeti Romdonah juga berpesan setelah ajang ini, nantinya para pengurus bisa terus mengembangkan wisata yang telah dirintis ini.
 
"Apapun hasilnya, ini tentu capaian luar biasa bagi teman teman semua, namun begitu kami sangat apresiasi semangat teman teman dalam mengembangkan Desa wisata Bangowan ini," kata Yeti Romdonah.
 
 
 
Sebagai informasi, Program ADWI 2024 tak hanya menjadi ajang penghargaan bagi desa wisata, tetapi juga sebagai jembatan untuk menjalin kemitraan yang lebih luas dan berkelanjutan.
 
Forum ini diharapkan dapat menghasilkan berbagai peluang kerja sama yang konkret antara desa wisata dan mitra-mitra strategis, sehingga desa-desa wisata Indonesia dapat berkembang sebagai destinasi wisata berdaya saing global dan berkelas dunia yang tetap menjaga keaslian dan kearifan lokal mereka.
 
Dengan adanya Forum Kolaborasi Mitra Strategis ADWI 2024 ini, langkah pemerintah dalam meningkatkan peran masyarakat dan para pelaku usaha dalam pengembangan desa wisata semakin nyata. Ini merupakan awal dari komitmen bersama untuk mewujudkan desa wisata sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dan pariwisata yang mandiri, berdaya saing, dan berkelanjutan. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Wisata

Desa Wisata Bangowan, Blora Ikuti Gelaran Display 50 Desa Terbaik ADWI 2024

Desa Wisata Bangowan, Blora Ikuti Gelaran Display 50 Desa Terbaik ADWI 2024

Blora - Kementerian Pariwisata dan (Kemenpar) kembali menghadirkan ajang bergengsi tahunan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang diikuti oleh ...

1732357512.2517 at start, 1732357513.9013 at end, 1.6496741771698 sec elapsed