News Ticker
  • Resmi Dibuka, Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Blora U-15 Diikuti 17 Tim
  • Bupati dan Forkopimda Blora Sambut Kedatangan Wakapolri
  • Kolaborasi Strategis Antara SKK Migas, KKKS, dan Media Kunci Keberhasilan Operasi Hulu Migas  
  • Peran Media dalam Mendorong Kemajuan Industri Hulu Migas dapat Apresiasi dari SKK Migas
  • Baznas Blora Gelontorkan Beasiswa Senilai Rp 290 Juta ke Sejumlah Mahasiswa
  • UNDIP Semarang Siap Tindaklanjuti Kerja Sama dengan Pemkab Blora
  • Upaya Entaskan Kemiskinan di Blora, Bupati Arief Gandeng BPS untuk Beri Masukan
  • Mayat Warga Purwosari, Bojonegoro Ditemukan di Rumahnya, Diduga Meninggal Sejak Sebulan Lalu
  • Diduga Akibat Korsleting Listrik, 3 Rumah Warga Kedungadem, Bojonegoro Hangus Terbakar
  • Tingkatkan Literasi Keuangan, OJK Berikan Edukasi pada Pelajar dan Santri di Blora
  • Forkopimda Blora Gelar Apel Patroli Keamanan Sekolah dan Launching Jawa Tengah Zero Bullying
  • Penerimaan Cukai Hasil Tembakau di Bojonegoro Tahun 2024 Ditargetkan Meningkat
  • Ratusan Siswa Usia Dini di Blora Ikuti Penjaringan Bakat Cabor Angkat Besi dari Kemenpora
  • KPPN Bojonegoro Sampaikan Capaian Kinerja APBN Semester Satu 2024
  • Kemenpora RI Lakukan Identifikasi Bakat Cabang Olahraga Angkat Besi di Kabupaten Blora
  • Hingga Juli 2024, Kejaksaan Negeri Bojonegoro Tangani 3 Kasus Dugaan Tindak Pidana Korupsi
  • Kejaksaan Negeri Bojonegoro Sampaikan Laporan Kinerja Januari hingga Juli 2024
  • Kecelakaan di Balen, Bojonegoro, Seorang Pembonceng Motor Meninggal Dunia
  • Pasangan Arief Rohman-Sri Setyorini Resmi Kantongi Rekom dari PSI pada Pilkada Blora 2024
  • Parade Reog dan Jaranan Awali Pembukaan Bojonegoro Thengul International Folklore Festival
  • Bojonegoro Thengul International Folklore Festival Dihadiri Perwakilan 8 Negara Asing
  • Bojonegoro Gelar Thengul International Folklore Festival
  • Hendak Potong Pohon, Warga Balen, Bojonegoro Meninggal Tersengat Listrik
  • Diduga Korsleting Listrik, Rumah Warga Gondang, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp 250 Juta
Bupati Blora Lantik Wiwik Suhendro Kepala Desa Pergantian Antar Waktu Desa Sendangharjo

Bupati Blora Lantik Wiwik Suhendro Kepala Desa Pergantian Antar Waktu Desa Sendangharjo

Blora - Bupati Blora H Arief Rohman, secara resmi melantik Wiwik Suhendro menjadi Kepala Desa (Kads) Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Sendangharjo, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, di pendopo kecamatan setempat. Senin (02/01/2023).
 
Pelantikan juga disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, dan Wakapolres Blora, Kompol Christian Chrisye Lolowang, perwakilan Kodim 0721/Blora, Asisten Pemerintah Sekda Blora, kepala Dinas PMD,dan camat Blora.
 
 
Bupati Blora H. Arief Rohman, usai pelantikan mengucapkan selamat atas dilantiknya Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Sendangharjo,semoga setelah dilantik ini bisa segera menyusun program program kerja yang telah direncakan.
 
"Saya minta Pak Kades langsung konsolidasi, apa saja yang dihadapi oleh desanya tentunya sudah dipetakan. Langsung untuk fokus bekerja dan tentunya kemarin paska Pilkada kalau masih ada perkembangan di bawah ya harus segera diselesaikan, dan jangan lupa tokoh masyarakat diajak guyub rukun untuk sesarengan mbangun Sendangharjo," tutur Bupati.
 
 
 
 
Menurut Bupati, Desa Sendangharjo ini merupakan desa yang strategis, di mana di desa ini terdapat Pasar, Puskesmas, SPBU, yang harapkan desa ini jadi percontohan desa-desa lain.
 
"Pak kades ini dulu perangkat desa tentu tahu PR yang dihadapi. Jadi seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, stunting, kemiskinan, dan problem-problem lainnya. Tolong segera dipetakan," tutur Bupati berharap.
 
 
Sementara itu Wiwik Suhendro mengaku senang atas dilantiknya menjadi Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Sendangharjo. Ke depan pihaknya akan segera menyusun program yang akan dikerjakannya.
 
"Senang mas dan ini adalah amanah, tentunya akan berusaha untuk memajukan desa, kami ucapkan terimakasih kepada masyarakat desa, dan kami minta dukungan seluruh masyarakat untuk membantu dalam pembangunan desa," tutur Wiwik.
 
Untuk program kedepan Wiwik mengaku akan melanjutkan kerjaan kades terdahulu, dengan memperbaiki program program kerja sistem di Sendangharjo.
 
"Kami akan bekerjasama dengan semua lembaga desa untuk mengali potensi yang ada di desa," kata Wiwik.
 
 
Sekadar diketahui Wiwik terpilih sebagai Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Sendangharjo setelah melakukan proses pemungutan suara dari perwakilan masing-masing dusun. Sebanyak 86 pemilih menggunakan hak pilihnya untuk menentukan Kepala Desa Sendangharjo, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Wisata

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Blora Setelah dinyatakan masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, Desa Wisata Bangowan, Kecamatan Jiken Kabupaten Blora, ...

1722064400.6974 at start, 1722064401.0423 at end, 0.34495496749878 sec elapsed