News Ticker
  • Pelayanan Perizinan di Mal Pelayanan Publik Blora Semakin Lengkap
  • Pemkab Blora Gelar Upacara Peringati Hari Pahlawan dan Hari Kesehatan Nasional
  • Pasien Demam Berdarah Melonjak, Ruang IGD RSUD Blora Penuh
  • Diduga Korsleting pada Sistem Pengapian, Mobil Milik Seorang Guru SD di Ngraho, Bojonegoro Terbakar
  • Gudang Oven Tembakau di Sukosewu, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 50 Juta
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora, Cabup Petahana Arief Rohman Sampaikan Capaian Hasil Pembangunan
  • Debat Publik Perdana Pilkada Blora 2024 Berlangsung Semrawut
  • Sepeda Motor Milik Warga Tuban Hangus Terbakar di Trucuk, Bojonegoro
  • Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Persawahan Randublatung, Blora Jadi Tontonan Warga
  • Satu Kios di Pasar Desa Ngraho, Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp 350 Juta
  • Debat Publik Kedua Pilkada Bojonegoro, Ditunda
  • Sejumlah Bangunan dan Rumah Warga di Bojonegoro Rusak hingga Roboh Diterjang Angin Kencang
  • Pangdam IV Diponegoro Tutup TMMD Reguler Ke-122 di Kecamatan Banjarejo, Blora
  • Kembali Masuk Nominasi Kabupaten Terinovatif 2024, Ini 2 Inovasi Unggulan Kabupaten Blora
  • Diduga Serangan Jantung, Seorang Kakek di Bojonegoro Meninggal saat Olahraga Jalan-Jalan
  • Kakek yang Bacok Mantan Istri dan Pasangan di Gayam, Bojonegoro, Ditetapkan Tersangka
  • Diduga Motif Asmara, Pria di Gayam, Bojonegoro Bacok Mantan Istri dan Pasangan Barunya
  • Program Adiwiyata Bukan Sekadar Penghargaan, Melainkan Langkah Nyata Investasi Masa Depan
  • Tandang ke Pasuruan, Persibo Bojonegoro Ditahan Imbang Rans Nusantara FC 2-2
  • Akhir Oktober 2024, Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Tradisional Blora Relatif Stabil
  • Atlet Blora Siap Bawa Pulang Medali di Event Gerak Jalan 28K di Jepara
  • Distributor dan Kios Resmi Pupuk Dukung Setyo Wahono-Nurul Azizah di Pilkada Bojonegoro
  • Ditinggal Berjualan Kopi, Rumah Warga Temayang, Bojonegoro Hangus Terbakar
Diduga Korsleting pada Sistem Pengapian, Mobil Milik Seorang Guru SD di Ngraho, Bojonegoro Terbakar

Peristiwa Kebakaran

Diduga Korsleting pada Sistem Pengapian, Mobil Milik Seorang Guru SD di Ngraho, Bojonegoro Terbakar

Bojonegoro - Sebuah mobil milik Miswono (52), seorang guru SD di Desa Jumok, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, pada Selasa siang (05/11/2024) sekitar pukul 12.00 WIB, terbakar.
 
Mobil sedan jenis Honda Civic Excellent tersebut terbakar saat diparkir di samping rumah dinas Kepala Sekolah SDN Jumok 1, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro.
 
 
Dugaan sementara, penyebab kebakaran atau sumber api berasal dari korsleting dari sistem pengapian mobil tersebut.
 
Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian tersebut, namun bagian mesin mobil milik korban tersebut sebagian terbakar. Kerugian material ditaksir mencapai sebesar Rp 3 juta.
 
Dari data yang dihimpun, kronologi kebakaran tersebut bermula saat korban melihat bagian mesin mobil miliknya mengeluarkan asap, sehingga korban segera meminta tolong pada warga sekitar untuk membantu memadamkan api, namun api tak kunjung padam sehingga salah satu warga segera meminta bantuan pada Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk membantu memadamkan api.
 
 

Petugas saat lakukan pemadaman kebakaran mobil di Desa Jumok, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur terbakar. Selasa (05/11/2024). (Aset: Istimewa)

 
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Achmad Gunawan, menjelaskan bahwa kebakaran mobil tersebut diperkirakan mulai terjadi pada pukul 11.55 WIB, dan Dinas Pemadam Kebakaran Pos Ngraho menerima laporan pada pukul 12.01 WIB.
 
Setelah mendapatkan laporan, pihaknya segera mengirimkan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Pos Ngraho, berikut tiga personel.
 
"Kebakaran dapat dipadamkan oleh petugas pada pukul 12.18 WIB," kata Achmad Gunawan.
 
 
 
Achmad Gunawan menambahkan bahwa penyebab kebakaran diduga berasal dari sistem pengapian mobil tersebut. “Korban jiwa nihil. Kerugian material kurang lebih tiga juta rupiah,” kata Achmad Gunawan.
 
Sementara itu, material aset yang terselamatkan meliputi mobil itu sendiri, rumah  dinas kepala sekolah, dan bangunan SDN Jumok 1, Kecamatan Ngraho.
 
 
Menyikapi masih banyaknya peristiwa kebakaran di Kabupaten Bojonegoro, Achmad Gunawan berpesan kepada masyarakat, jika sewaktu-waktu terjadi peristiwa kebakaran, segera hubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bojonegoro atau pada pos terdekat, pada nomor telepon berikut ini.
 
Pos Bojonegoro Kota, Telp: 0823 3066 8443; Pos Baureno, Telp: 0811 3471 446; Pos Temayang, Telp: 0811 3471 447; Pos Padangan, Telp: 0811 3471 448; Pos Kedungadem, Telp: 0811 3487 037; Pos Sekar, Telp: 0811 3487 038; Pos Ngambon, Telp: 0811 3487 039; Pos Ngraho, Telp: 0821 3121 9971; Pos Ngasem, Telp: 0823 4943 0055; dan Pos Sumberrejo, Telp: 0823 4943 0066.
 
Selain itu, warga masyarakat dapat juga menghubungi Call Center pada nomor 0353 113. (red/imm)
 
 
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Berita Terkait

Videotorial

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Berita Video

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Bojonegoro Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas agar Tetap Kondusif

Dalam rangka Pilkada Serentak tahun 2024, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan ...

Opini

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Bulan Muharam, Sejarah Awal Tahun Baru Islam

Tanggal 07 Juli 2024, merupakan hari yang cukup istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia, karena hari itu bertepatan dengan ...

Wisata

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Masuk 50 Besar ADWI, Desa Wisata Bangowan, Blora Siapkan Diri Hadapi Visitasi

Blora Setelah dinyatakan masuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, Desa Wisata Bangowan, Kecamatan Jiken Kabupaten Blora, ...

1731602650.2167 at start, 1731602650.6894 at end, 0.47262811660767 sec elapsed